OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Mau Hunian DP Rp0? Gajimu Harus di Bawah Rp7 Juta

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Wita Lestari

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (tengah) melihat maket Rusunami Klapa Village, Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Foto: Rumah123/Jhony Hutapea

 

 

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta segera memulai pembangunan hunian vertikal atau istilahnya Rusunami (rumah susun sederhana milik) dengan uang muka (DP) Rp usai groundbreaking pada Kamis (18/1/2018) di kawasan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur.

 

Program hunian DP Rp0 tersebut ditujukan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang berdomisili di Jakarta. Apa syaratnya?

 

“Jadi syaratnya warga berpenghasilan di bawah Rp7 juta. Belum pernah punya rumah, dan tidak boleh dipindah-tangankan. Kalaupun pindah tangan harus ke warga yang tidak mampu juga,” kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat acara groundbreaking di Jalan Haji Naman, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Kamis (18/1/2018).

 

Baca juga: Pemprov DKI Bangun Hunian DP Rp0, Ciyus nih! Mau Beli Gak?

 

Selain itu, menurut Anies, calon pembeli harus warga DKI Jakarta, diutamakan yang sudah menikah, belum pernah memiliki rumah, dan belum pernah mendapat kredit Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP).

 

Anies menjelaskan, FLPP adalah pembiayaan perumahan dengan skema subsidi dari pemerintah, bekerja sama dengan bank nasional yang telah menyediakan fasilitas tersebut. Suku bunganya rendah yakni 5% dan berlaku flat selama masa cicilan sampai 20 tahun.

 

Menurut Anies, banyak bank yang ingin terlibat. Namun, saat ini Pemprov DKI baru menggandeng Bank DKI.

 

Area proyek pembangunan Rusunami dengan DP Nol Rupiah di Pondok Kelapa, Jakarta Timur. Acara groundbreaking dilaksanakan oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pada Kamis (18/1/2018). Foto: Rumah123/Jhony Hutapea

 

Pengembang hunian DP Rp0 ini adalah BUMD Pembangunan Sarana Jaya. Dengan luas lahan 1,4 hektare, target pembangunan tower pertamanya diperkirakan rampung  pada pertengahan 2019.

 

Baca juga: Cari Rumah di Bojong Gede? Ini Ada DP Nol Persen! 

 

Kalau kamu sudah memenuhi semua kriteria sebagi calon pembeli, maka tinggal memilih Tipe 36 yang tersedia 513 unit dengan harga Rp320 juta atau Tipe 21 yang tersedia 195 unit dengan harga Rp185 juta per unitnya.

 

Mumpung ada penawaran hunian terjangkau, jangan kamu lewatkan. Untuk mendaftar sebagai calon pembeli, baru akan dilakukan April nanti saat Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) program DP Rp0 terbentuk.


Tag: , , , ,