OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Luas Apartemen Terbatas? Sembunyikan Saja Ruang Tidur Dekat Langit-langit

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Apartemen yang Didesain Ulang oleh NCDA (Rumah123/Dezeen)

Apartemen sudah pasti memiliki luas ruangan yang terbatas dibandingkan dengan rumah tapak. Namun, banyak cara untuk menyiasati keterbatasan ruang.

Biro arsitek asal Hong Kong, NCDA bisa melakukan hal ini pada sebuah apartemen di Hong Kong. Nah, negeri ini memang dikenal memiliki unit apartemen dengan luas terbatas. Malah ada apartemen yang luasnya sama dengan parkir mobil.

Baca juga: Ada Saku di Dinding Ruangan? Wah, Cara Kreatif Bikin Tempat Penyimpanan Nih

Namun, apartemen ini sebenarnya malah memiliki luas lumayan luas mencapai 34 meter persegi. Kebetulan juga tinggi dari lantai ke langit-langit juga tinggi, mencapai 3,3 meter.

Lantaran langit-langit terbilang tinggi, NCDA pun membuat ruang tidur dengan membuat ada tambahan ruangan pada sebagian ruangan. Ya, mirip seperti lantai mezzanine namun hanya untuk ruang tidur saja.

Baca juga: Rak Buku Jadi Partisi? Wah, Keren Juga Kok

Biro arsitek juga bisa menyiasati hal ini karena klien yang juga pemilik apartemen memiliki tinggi sekitar 1,7 meter. NCDA mendesain tempat tidur untuk menempati ruang setinggi 1,8 meter.

Tempat tidur ini memang hanya bisa digunakan untuk berbaring dan duduk saja karena luas yang terbatas. Agar tidak bosan, bagian yang berada di dekat jendela tidak ditutup. Pemilik masih bisa melihat bagian luar yang berupa taman.

Baca juga: Begini Caranya Bikin Ruang Tidur dan Kamar Bermain untuk Anak Jadi Satu

Untuk membedakan ruang tidur dengan ruang lainnya, NCDA sengaja membuat area ruang tidur dari kayu dan membiarkannya dalam warna asli. Sementara dinding ruangan mendapatkan aplikasi cat biru.

Karena ruang tidur sudah disembunyikan dekat langit-langit maka apartemen ini semakin lapang dengan memiliki ruang duduk, ruang makan, dan dapur. Kalau tidak, tentunya apartemen terasa sempit.

Baca juga: Desain Kantor Warna Warni? Wah, Jadi Semangat Kerja Nih

By the way, untuk mengaplikasikan hal serupa di apartemen atau rumah kamu, tentunya tidak mudah sih karena apartemen ini memiliki tinggi lantai ke langit-langit mencapai 3,3 meter. Ada ruang untuk menciptakan lantai tambahan.

Kalau tinggi lantai ke langit-langit dalam hunian kamu tidak mencapai ketinggian tersebut, wah tentunya rumah atau apartemen kamu bakal terasa lebih sempit.

Baca juga: Mempercantik Butik dengan Kehadiran Taman, Ga Ada Salahnya Dicoba

Apartemen yang Didesain Ulang oleh NCDA (Rumah123/Dezeen)


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya