OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Los Angeles Punya Pencakar Langit Baru, Tertinggi di Pantai Barat

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Wilshere Grand Center, Los Angeles, Amerika Serikat (Rumah123/Dezeen)

Kota Los Angeles yang berada di negara bagian California, Amerika Serikat memiliki gedung pencakar langit baru yaitu Wilshire Grand Center. Gedung ini memiliki tinggi 335 meter.

Gedung ini berada di pusat kota Los Angeles. Bangunan pencakar langit yang memiliki 73 lantai ini merupakan mixed use building yang terdiri dari ritel, perkantoran, dan hotel.

Baca juga: Modalnya dari Sepak Bola, Bisnisnya Cristiano Ronaldo Justru di Properti

Hotel akan dikelola oleh operator InterContinental Hotel yang terdiri dari 889 kamar hotel, restoran, bar, dek observasi, dan kolam renang di bagian atap.

Pembangunan Wilshire Grand Center ini dimulai pada 2014 dan menelan biaya mencapai US 1,2 miliar dollar (Rp 15 triliun). Pada September 2016, gedung ini diklaim menjadi gedung paling tinggi di Los Angeles.

Baca juga: Hmm, Ini Dia Masjid Ramah Lingkungan Pertama di Dunia

Wilshire Grand Center ini mengalahkan US Bank Tower yang sebelumnya menjadi gedung paling tinggi di Los Angeles dengan selisih hanya 24 meter saja.

US Bank Tower menjadi gedung tertinggi di LA sejak 1989. Belum lama ini, bangunan pencakar langit ini menambahkan dek observasi dan memasang fasad kaca.

Baca juga: Katanya, Keramik Iznik yang Percantik Masjid Biru. Kayak Apa Sih?

By the way, pembangunan gedung pencakar langit di Pantai Barat Amerika Serikat memang masih kalah dibandingkan dengan Pantai Timur yang didominasi gedung bertingkat di New York dan Florida.

Saat ini, gedung tertinggi di Amerika Serikat adaah One World Trade Center di New York yang memiliki tinggi 541 meter. Namun, gedung ini hanya menjadi bangunan pencakar langit tertinggi keempat di dunia.


Tag: , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya