OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

Lebaran Tiba, Rumah pun Ditata

19 Juli 2022 · 3 min read · by Wita Lestari

Flower vase on table-top with sofa/ minimalist modern interior Living room

Kehadiran bunga dan tanaman di ruang tamu bisa menyemarakkan suasana Lebaran. Foto: Rumah123/iStock

Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran, biasanya kamu mendekorasi rumah lebih semarak bukan? Selain untuk menghadirkan suasana ceria untuk merayakan Hari Kemenangan, paling tidak akan ada tamu yang hadir alias rumahmu akan dikunjungi.

Jadi, jangan penampilanmu saja yang diutamakan dengan baju baru dan penampilan baru, rumahmu pun perlu dihias semarak. Kamu perlu menetapkan suasana apa yang ingin kamu hadirkan. Penetapan ini penting karena akan memengaruhi macam dekorasi.

Kalau biasanya yang berlebaran ke rumahmu adalah kerabat atau teman, maka rung keluarga pun perlu diperhatikan khusus selain ruang tamu. Saat kamu akan menatanya, perkirakan jumlah orang yang akan berkunjung. Jumlah orang akan menentukan berapa banyak jenis dan furnitur yang perlu  kamu tempatkan.

Berikut ini beberapa tips yang dapat kamu pertimbangkan untuk mendekorasi rumahmu menjelang  Lebaran:

Pilih satu titik perhatian ruangan

Pilihlah satu bagian dinding yang ingin kamu dekor di Hari Raya Idul Fitri. Kamu bisa saja mendekorasi dinding itu dengan panel kayu, wallpaper, atau cat baru yang beda.

Tambahkan aksen hiasan yang menjadi titik perhatian ruangan. Aksen ini bisa berupa lukisan, gambar atau foto yang terkait Idul Fitri.

Tentukan jumlah furnitur dan posisinya

Sesuaikan jumlah furnitur dengan banyaknya tamu yang akan datang. Untuk penempatan sofa. kamu dapat mengaturnya dengan posisi “L” ataupun “J”.

Karena tema Lebaran adalah silaturahim, maka sebaiknya tidak menempatkan sofa atau kursi saling berjauhan. Atur jarak antarsofa agar kamu dan keluarga bisa berkomunikasi lebih akrab dengan tamu. Selain itu, pastikan pula ada cukup ruang untuk sirkulasi antarsofa, jaraknya sekitar 40 cm.

Kamu juga bisa menempatkan ottoman (sofa tanpa sandaran dan tempat lengan). Jika kamu membutuhkan tempat tambahan untuk meletakkan gelas atau hidangan, letakan saja nampan di atas ottoman. Selain bisa digunakan untuk meluruskan kaki, ottoman juga bisa sebagai tempat duduk ekstra bila dibutuhkan.

Maksimalkan ruang tamu dan ruang keluarga

Kalau ruang tamumu tak cukup bisa menampung tamu, ruang keluarga pun bisa kamu berdayakan. Untuk itu, kamu sebaiknya menatanya secara fleksibel dan efisien, namun tetap perhatikan segi estetisnya.

Perhatikan gaya interior dengan padu padan bentuk, warna, motif, tekstur, dan tata cahaya, agar tampil harmonis di Hari Raya.

Ruang tamu adalah ruang pertama yang dimasuki tamu ketika masuk rumahmu, maka itu kamu sebaiknya mendekorasinya agar representatif. Percantik dindingnya dengan berbagai hiasan dinding yang cerah dan bermakna.

Kaca cermin bisa kamu pilih pula sebagai elemen dekorasi. Kamu pun bisa menggunakan benda dan karya seni sebagai titik fokus pada ruangan tersebut. Jadikanlah pula warna sebagai aksen. Baik warna furnitur maupun warna cat dinding.

Pernik Hari Raya Idul Fitri

Untuk menghadirkan suasana Lebaran, kamu bisa menambahkan pernik semisal hiasan ketupat yang bahannya asli dari daun kelapa ataupun yang butan dari pita warna-warni.

Kalau bunga segar harganya menjadi sangat mahal pada Hari Raya, kamu bisa memetik bunga atau tanaman dari halamanmu. Letakkan bunga atau tanaman itu dalam vas yang cocok. Selain membuat ruangan rumahmu jadi segar, bunga atau tanaman hidup bisa jadi dekor yang atraktif.

Nah, kini kamu siap mendekorasi rumahmu untuk menyambut para tamu di Hari Lebaran.

Colorful outdoor table at an open-air restaurant laid with a yellow tablecloth and wooden chairs

Dengan memasang taplak warna hijau segar pada meja makan sudah cukup bisa menghadirkan susana beda di Hari Raya. Lebih lagi bila ada tanaman yang melengkapi kesemarakan ruang. Foto: Rumah123/iStock


Tag: , , , , , , , , , ,