OK
Panduan

12 Rekomendasi Kolam Renang Jakarta Terbaik untuk Liburan Bersama Keluarga

21 Desember 2022 · 7 min read Author: Adhitya Putra

Kolam Renang Jakarta Terbaik

Inilah kolam renang Jakarta terbaik yang cocok jadi tempat erlibur bersama anak dan keluarga. Penasaran? Yuk, baca sejumlah rekomendasi berikut ini

Menghabiskan masa liburan bareng keluarga dan sang buah hati, tentunya menjadi momen yang berharga dan menyenangkan.

Selain bakal menyegarkan pikiran, kegiatan liburan bersama juga dapat mempererat hubungan di antara anggota keluarga.

Salah satu kegiatan liburan yang seru untuk kamu lakukan ialah berenang.

Tidak usah jauh-jauh ke luar kota, ternyata sejumlah kolam renang di Jakarta ini bisa menjadi destinasi wisata seru dan berkesan lo.

Melansir dari berbagai sumber, inilah daftar kolam renang umum terbaik untuk liburan bersama keluarga.

Kolam Renang Terbaik di Jakarta

1. Atlantis Water Adventures

kolam renang jakarta terbaik untuk liburan keluarga

(Sumber: Ancol.com)

Rekomendasi kolam renang anak pertama yang cocok kamu jadikan destinasi berlibur bersama anak dan keluarga adalah Atlantis Water Adventures.

Pasalnya, tempat bermain seluas 5 hektare ini punya delapan kolam renang dengan tema yang beragam, seperti kolam Aquarius, Antilla, Atlantean, Plaza Atlas, hingga Kiddy Pool.

Nah, bila ingin merasakan keseruan tempat berenang dengan tema petualangan tersebut, kamu bisa mengunjunginya.

  • Lokasi: Taman Impian Jaya, Jl. Lodan timur No.7, RW.10, Ancol, Jakarta Utara (14430).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00–15.30 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp102.000/orang*.

2. Palm Bay Water Park

Palm Bay Water Park

Sumber: Google.com/Kang Atep Eka Hendarso

Kolam renang waterpark ini juga tak kalah serunya untuk Property People datangi bersama anak dan keluarga.

Sebab, kolam renang Palm Bay dilengkapi dengan berbagai macam wahana air dengan tampilan warna-warni.

Dari perosotan sprial, kolam ombak, kolam pantai, ember tumpah, kolam renang dewasa, boomerang dan rainbow slide.

Kalau kamu ingin menikmati wahana dari kolam renang Jakarta Barat tersebut silahkan kunjungi lokasinya di bawah ini.

  • Lokasi: Taman surya 5 Blok PP 1, RT.8/RW.2, Pegadungan,  Jakarta Barat (11830).
  • Jam Operasional: 09.00–16.00 WIB (Selasa tutup, Sabtu & Minggu tutup jam 17.00 WIB).
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp45.000.

3. Stadion Akuatik Gelora Bung Karno

gambar kolam renang Aquatik-Center GBK

(Sumber: Andramatin.com)

Jika kamu ingin merasakan kolam renang mewah berstandar internasional, maka tempat ini merupakan pilihan tepat.

Yaa, Stadion Akuatik Gelora Bung Karno yang merupakan salah satu venue Asian Games 2018 lalu, kini dibuka untuk umum.

Terdapat 4 kolam renang sedalam 5 meter, kolam tanding dan polo air, dan kolam pemanasan yang bisa kamu gunakan.

Selain kolam renang standar internasional, kamu pun dapat menikmati megahnya arsitektur Stadion Akuatik GBK sembari berswafoto.

  • Lokasi: Gelora Bung Karno Sports Complex.
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00–16.00 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp100.000/orang (pesan daring di situs resmi GBK).

4. Kolam Renang Cilandak Town Square

Kolam Renang Cilandak Town Square

Sumber: Google.com/Andini Maheswari

Salah satu kolam renang di Jakarta Selatan ini juga menjadi pilihan tepat bagi warga Ibukota yang ingin mengisi waktu liburan bersama keluarga.

Letaknya terbilang sangat strategis karena berada tepat di belakang pusat perbelanjaan Cilandak Town Square alias Citos.

Ada dua jenis wahana kolam renang Citos yang bisa kamu coba, yakni kolam dewasa dan juga untuk anak-anak.

  • Lokasi: Cilandak Town Square (Cilandak Barat), Jl. Cilandak Ⅰ Ujung No.80b, RW.1, Jakarta Selatan.
  • Jam Operasional: Setiap hari, 06.00–18.00 WIB (Senin buka jam 09.00 WIB).
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp50.000/orang*.

5. The Wave Waterpark

kolam renang waterpark the wave

(Sumber: Pondokindahwaterpark.com)

The Wave merupakan salah satu pilihan wisata kolam renang terbaik di Jakarta untuk keluarga yang bisa kamu datangi.

Fasilitas permainan yang ada pada tempat berenang ini bisa dinikmati oleh semua kalangan usia dengan ketentuan sesuai tinggi dan umur.

Contohnya saja, aqua play, wave pool dan sandy beach.

Nah, kalau kamu penasaran ingin merasakan langsung keseruan bermain air di The Wave Waterpark, bisa mengunjungi alamat di bawah ini, ya.

  • Lokasi: Pondok Indah Mall, Jl. Metro Pondok Indah, RT.1/RW.16, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (12310).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00–17.00 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp90.000/orang*.

6. Kolam Renang Taman Alfa Indah

Kolam Renang Taman Alfa Indah

Sumber: Google.com/Luqman Hakim

Kamu sedang cari kolam renang Jakarta dengan harga tiket murah, maka tempat ini bisa jadi salah satu rekomendasinya.

Meski harga tiketnya murah, tetapi fasilitas dan desain tempat berenang tergolong cukup aman dan nyaman bagi pemula.

Dengan demikian, cocok untuk Property People yang ingin membawa anak untuk berlatih renang selama masa liburan.

  • Lokasi : Jl. Taman Alfa Indah No.7, RT.3/RW.7, Joglo, Kembangan, Jakarta Barat (11640).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 07.00–18.00 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp22.000/orang*.

7. Ocean Park Water Adventure

Ocean Park Water Adventure BSD

(Sumber: Sindonews.com)

Wisata kolam renang yang berada di dekat Jakarta atau tepatnya di Tangerang Selatan ini terkenal dengan wahana air untuk anak-anaknya.

Kolam renang Ocean Park hadir dengan desain modern serta punya fasilitas bermain air yang terbilang lengkap dan terjaga kebersihannya.

Oleh sebab itu, tempat tersebut bisa jadi salah satu tujuan wisata saat akhir pekan yang patut untuk kamu kunjungi.

  • Lokasi: Jl. Pahlawan Seribu, CBD Area Tangerang Selatan, Banten.
  • Jam Operasional: Setiap hari, 11.00–16.00 WIB (Sabtu & Minggu buka jam 09.00 WIB).
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp65.000/orang*.

8. Kolam Renang Bulungan

Kolam Renang Bulungan

Sumber: Google.com/kunantikan (belajar_bersama)

Kalau kamu mencari kolam renang terdekat dari pusat kota dengan tarif masuk yang murah, maka tempat ini jawabannya.

Kolam renang Bulungan yang baru saja direvitalisasi pada awal tahun 2022 ini memiliki panjang 50 meter dengan kedalaman 1,2 hingga 3 meter.

  • Lokasi: Jl. Kyai Maja Blok F, RT.2/RW.8, Gunung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (12120).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 07.30–15.30 WIB (Istirahat jam 11.30–12.30 WIB).
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp10.000/orang *.

9. Pantai Mutiara Sport Center

kolam renang mewah pinggir pantai PIK

(Sumber: Sportsclubpm.business.com)

Daya tarik kolam renang yang bagus ini terletak pada pemandangan pantai nan eksotis serta fasilitas taman kota yang asri.

Agar bisa mendapatkan pemandangan matahari terbenam, Property People disarankan untuk mengunjungi kolam renang Jakarta terbaik ini menjelang sore.

Tempatnya juga bersih dan nyaman, sehingga sangat cocok bila kamu mengajak keluarga dan anak liburan di sini.

  • Lokasi: Jl. Pantai Mutiara Regatta No.9, RT.14/RW.16, Pluit, Jakarta Utara (14460).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 06.00–22.00 WIB (Sabtu & Minggu tutup jam 21.00 WIB).
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp100.000/orang*.

10. Tangkas Sports Center

Tangkas Sports Center

Sumber: Google.com/Sekolah Negeriku

Tempat renang ini mungkin sedikit berbeda dengan wahana air lainnya, lantaran berada di area yang sama dengan fasilitas olahraga lainnya.

Tak hanya kolam renang, Tangkas Sports Center juga memiliki lapangan tenis dan gym.

Meski demikian, kolam renang Jakarta Barat ini sangat bersih dan nyaman untuk kamu gunakan bersama keluarga.

  • Lokasi: Komplek Greenville, Jl. Tanjung Duren Barat No.11, RT.11/RW.9,  Kebonjeruk, Jakarta Barat (11510).
  • Jam Operasional: Selasa–Minggu, 09.00–21.00 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp65.000/orang*.

11. House of Shafa

kolam renang anak house of saffa

(Sumber: Instagram / @reeyapauzz)

Kolam renang di Jakarta yang satu ini hadir dengan konsep Islami dan diperuntukkan khusus untuk para wanita dan anak-anak saja.

Bahkan, anak laki-laki berusia diatas 7 tahun juga tidak diperbolehkan untuk masuk dalam kolam renang ini.

Pastinya, bagi para muslimah kolam renang Jakarta Selatan ini bisa jadi pilihan tempat berenang yang nyaman.

  • Lokasi: Jl. Tebet Timur Dalam Raya No.46, RW.5, Tebet Tim., Tebet, Kota Jakarta Selatan (12820).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 07.00–17.00 WIB.
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp50.000/orang*.

12. Kolam Renang Cikini

Kolam Renang Cikini

Sumber: Google.com/Fikri Anggara Putra

Rekomendasi tempat berenang di Ibukota yang terakhir, yakni kolam renang Cikini.

Meski harga tiket masuknya relatif terjangkau, tetapi tempatnya bersih dan nyaman.

Maka tidak mengherankan bila banyak keluarga yang membawa anak-anaknya untuk berlatih renang secara profesional di tempat ini.

  • Lokasi: Jl.Cikini Raya No.75, RT.1/RW.2, Cikini,  Menteng, Jakarta Pusat (10330).
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00–19.00 WIB (Sabtu & Minggu buka jam 07.00 WIB)
  • Harga Tiket: Mulai dari Rp40.000/orang*

Kesimpulan

Banyak kolam renang Jakarta yang bisa menjadi destinasi liburan mengasyikan bersama keluarga dan anak-anak.

Kolam berenang tersebut menawarkan tema-tema wahana air yang unik serta kelengkapan fasilitas untuk pendukung kenyamanan.

Ada wisata kolam renang dengan desain selaiknya negeri Atlantis hingga tempat berenang yang menyuguhkan pemandangan pantai eksotis.

Terdapat pula kolam renang murah di pusat kota yang nyaman untuk kamu gunakan bersama anak-anak dan keluarga.

***

Itulah deretan kolam renang Jakarta terbaik untuk kamu kunjungi dengan keluarga saat akhir pekan atau momen liburan bersama

Semoga artikel ini dapat menambah informasi dan berguna untuk kamu, ya!

Jangan lupa, untuk melihat ulasan tempat wisata di Malang Raya yang patut kamu kunjungi, hanya di Google News Rumah123.com.

Bila kamu ingin cari rumah impian, kunjungi beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com.

Salah satunya rumah  mewah di kawasan Cakung, Jakarta Timur, yakni Asya.

Terdapat pula pilihan rumah minimalis modern  di Jabodetabek lainnya, karena kami selalu #AdaBuatKamu.


Tag:


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA