OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Keindahan Arsitektur Singapura dan Warisan Budaya Asia

19 Juli 2022 · 1 min read Author: Jhony Hutapea

Saat mendengar kata Singapura, hal yang terlintas tentunya adalah soal ketertiban dan kebersihan Negeri Singa tersebut. Namun, warisan budaya Asia yang masih tertinggal patut diperhitungkan kala bertandang ke negara yang terkenal dengan seribu larangan dan denda ini.

Salah satu yang paling menawan adalah pesona arsitektur lokal, tentunya ruko (rumah toko). Dengan sentuhan bergaya Tionghoa, Melayu dan Eropa ini berhasil menarik perhatian wisatawan yang mengunjunginya.

Seperti halnya ruko di kawasan Bugis Street, Chinatown, serta lokasi lainnya merupakan beberapa contoh bangunan bertingkat dua yang paling mencuri perhatian.

Tentunya sangat menyenangkan bisa menyusuri kawasan ikonik yang dipenuhi bangunan yang menjadi ciri khas arsitektur Singapura yang bersejarah, kemudian dilanjutkan dengan menikmati makanan khas hingga melihat keindahan cinderamata yang dijajakan oleh warga sekitar.

Foto-Foto dan Teks: Rumah123/Jhony Hutapea


Tag: , , , ,