OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Kehilangan Koper Saat Bepergian? Ah Itu Cerita Kuno, Beli Dong Koper Pintar

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Koper yang Didesain oleh Horizn Studios (Rumah123/Dezeen)

Bagi yang suka bepergian entah itu naik bus, kereta api, pesawat terbang, atau pun kapal laut, salah satu hal yang paling menyebalkan adalah kehilangan bagasi alias koper.

Apalagi buat mereka yang naik pesawat terbang, koper tertinggal, tertukar, atau malah belum sampai, jadi kisah yang nyebelin. Tetapi, kisah itu mungkin tidak akan terjadi lagi kalau kamu memakai produk ini.

Baca juga: Jalan-jalan atau Tinggal di Mars ya? Ini Dia Pilihan Kekinian Buat Generasi Milenial

Koper kekinian ini didesain oleh Horizn Studios, sebuah perusahaan start up dari Jerman. Perusahaan ini didirikan oleh Stefan Holwe dan Jan Roosen.

Horizn Studios membidik para pelancong dari generasi milenial. Banyak keunggulan dari koper ini, salah satunya pemilik dapat melacak keberadaan koper melalui teknologi GPS (Global Positioning System).

Baca juga: 10 Kawasan Paling Asyik Buat Dikunjungi, Milenial Mesti Catat Ya!

Perusahaan ini mengembangkan piranti bernama Horizn Guard Card yang membuat pemilik mendapatkan peringatan kalau terjadi sesuatu terhadap koper. Jadi tidak ada lagi cerita koper tertinggal atau hilang.

“Di Horizn Studios, kami memproduksi koper pintar. Artinya kami bisa mengenalkan elemen yang menyediakan kehidupan dan gaya hidup digital kepada generasi baru para turis,” ujar Roosen seperti dikutip oleh laman arsitektur dan desain Deezen.

Baca juga: Liburan yang Cocok untuk Generasi Milenial: Menginap Gratis di Sebuah Kabin di Alaska!

Wah, keren ya, kalau koper ini bisa dilacak pakai GPS. Jadi kamu bisa tahu lagi di mana koper kesayangan kamu berada.

By the way, kalau kamu suka jalan-jalan, jangan lupa beli koper baru ya. Jangan lupa juga untuk menyisihkan uang untuk nyicil rumah.

Baca juga: Pasangan Milenial Ini Punya Penghasilan Rp120 Juta dari Jual Satu Foto Perjalanan!

Jadi setelah pulang jalan-jalan, kamu bisa langsung pulang ke rumah, bukan ke rumah kontrakan atau kos. Jangan lupa, jalan-jalan dan investasi properti bisa sejalan lho.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya