OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti

Justin Timberlake dan Jessica Biel Jual Apartemen Lagi, Kalau Kamu Gimana

19 Juli 2022 · 2 min read · by Dodiek Dwiwanto

Justin Timberlake dan Jessica Biel Menjual Apartemen Mewah Kedua di New York, Amerika Serikat (Foto: Rumah123/US Weekly)

Pasangan selebriti Justin Timberlake dan Jessica Biel menjual apartemen mereka di New York, Amerika Serikat. Suami istri ini sudah menjual dua apartemen di kota yang sama. Kalau kamu juga sudah jual beli properti?

Realtor melansir bahwa Timberlake dan Biel menjual apartemen dengan harga USD 6,35 juta (Rp89 miliar) pada akhir Desember 2018. Sebelumnya, pada April 2018, pasangan ini juga melepas apartemen yang lain dengan harga USD 8 juta (Rp112 miliar).

Suami istri ini membeli apartemen ini pada 2010. Apartemen ini mempunyai luas 241 meter persegi. Apartemen ini berada di gedung sembilan lantai yang memiliki 68 unit.

Baca juga: Meraup Untung Rp6,5 Miliar dari Penjualan Rumah Penyanyi John Legend, Mau Dong!

Apartemen ini mempunyai tiga kamar tidur, 3,5 kamar mandi. Sementara sejumlah fasilitas berada dalam apartemen ini.

Fasilitas yang ada seperti dapur dengan lemari es besar dengan suhu di bawah 0 derajat Celsius, ruang sarapan, teras dengan luas 79 meter persegi, bathtub besar, panel kayu berukuran besar yang menutup dinding,

Apartemen ini memiliki pemandangan indah kota. Selain itu, apartemen ini mempunyai konsep open space antara ruang duduk, ruang makan, dan dapur.

Baca juga:  Rumah Keren Ini Milik Penyanyi Harry Styles, Yuk Lihat Kayak Apa?

Timberlake (38 tahun) dikenal sebagai penyanyi, pencipta lagu, aktor, dan juga produser rekaman. Dia pernah menjadi anggota boyband Nsync. Boyband ini aktif dari 1995 hingga 2002.

Sementara Biel (37 tahun) berprofesi sebagai aktris, penyanyi, model, dan produser. Pasangan Timberlake dan Biel menikah pada 2012 dan memiliki satu orang putra.

Meski mereka sudah menjual dua apartemen di New York, namun pasangan ini masih memiliki satu apartemen mewah di kawasan Tribeca. Harga apartemen ini mencapai USD 20 juta (Rp281 miliar). Kalau Timberlake dan Biel sudah jual beli apartemen, kamu gimana?

Baca juga:  Trauma Over Dosis, Penyanyi Cantik Demi Lovato Jual Rumah Mewah


Tag: , , , , , ,


Dodiek Dwiwanto
Dodiek Dwiwanto

Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang.

Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.

Selengkapnya