OK
Panduan

5 Jenis Tanaman Hias Akar untuk Mempercantik Rumah, Unik dan Menarik!

23 Oktober 2024 · 3 min read Author: Alya Zulfikar · Editor: Bobby Agung Prasetyo

tanaman hias akar

Ilustrasi tanaman hias akar | Canva

Keindahan tanaman hias bukan cuma soal bunga dan daun saja, tetapi juga akar. Percantik hunianmu dengan tanaman hias akar, yuk!

Dalam dunia tanaman hias, keindahan seringkali diasosiasikan dengan daun yang berwarna-warni, bunga yang menawan, atau bentuk batang yang unik.

Padahal, keindahan tanaman hias tidak hanya melulu soal itu saja, tetapi juga bisa berasal dari akar tumbuhan.

Akar-akar yang terjalin rumit bercabang-cabang dapat memberikan nilai estetika yang menarik.

Di samping itu, akar tanaman juga memiliki bentuk yang berbeda-beda dan bahkan bisa memiliki bentuk yang abstrak.

Ada berbagai jenis tanaman yang memiliki akar unik, khususnya ketika dijadikan bonsai.

Berikut ini beberapa jenis tanaman hias akar yang bisa jadi pilihan untuk dekorasi rumah!

Jenis Tanaman Hias Akar

1. Adenium (Kamboja Jepang)

tanaman hias akar adenium

Adenium atau sering disebut kamboja jepang merupakan salah satu tanaman hias akar yang populer karena memiliki akar yang unik dan bunga yang indah.

Salah satu ciri khas adenium terletak pada bonggol akarnya yang membesar.

Bentuk bonggol adenium sangat bervariasi, ada yang bulat, oval, dan memanjang.

Bahkan, dengan teknik pemangkasan yang tepat, bonggol tersebut dapat dibentuk menjadi bentuk-bentuk yang sesuai keinginan.

Bonggol yang unik dan menarik inilah yang menjadi daya tarik utama adenium sebagai tanaman hias akar.

Selain akarnya yang unik, adenium menghasilkan bunga yang cantik berbentuk terompet dan memiliki warna yang cerah.

2. Karet Kebo

karet kebo bonsai

Karet kebo memang lebih dikenal sebagai tanaman hias daun dengan daunnya yang lebar dan mengilap.

Keindahannya sebenarnya tidak hanya terletak pada bentuk daunnya saja, tetapi juga pada sistem akarnya yang unik.

Karet kebo memiliki akar udara yang muncul dari batang atau cabang dan akar tunggang yang kokoh.

Bentuk akarnya yang unik ini membuat karet kebo sering dijadikan bahan bonsai.

3. Duranta Erecta

duranta erecta

Duranta erecta yang juga dikenal dengan sebutan sinyo nakal memiliki potensi yang menarik untuk dijadikan tanaman hias akar.

Pada dasarnya, keindahan utama duranta erecta terletak pada bunga kecilnya yang berwarna ungu atau putih yang tumbuh bergerombol.

Namun, duranta erecta juga memiliki akar yang unik karena cenderung tumbuh menjalar dan membentuk pola yang menarik.

Dengan perawatan yang tepat dan pemangkasan berkala, duranta erecta dapat dibentuk menjadi bonsai yang artistik.

4. Elm Cina

chinese elm

Elm cina menjadi pilihan populer di kalangan pecinta bonsai dan tanaman hias akar.

Tanaman dengan nama latin Ulmus parvifolia ini memiliki akar yang kokoh, berliku-liku, dan seringkali memiliki karakteristik yang menarik.

Dengan bentuk akarnya yang kokoh dan kuat, elm cina sangat ideal dijadikan bonsai untuk menonjolkan akarnya.

Di samping itu, akarnya memiliki permukaan bertekstur kasar dan beralur yang memberikan dimensi keindahan.

5. Azalea

tanaman hias akar azale

Azalea populer sebagai tanaman hias yang bunganya sangat indah dan memukau.

Namun, tahukah kamu bahwa keindahan azalea tidak hanya terletak pada bagian bunganya, tetapi juga pada akarnya yang unik dan menarik?

Akar azalea seringkali tumbuh dengan bentuk yang tidak beraturan dan alami.

Ada yang berkelok-kelok dan ada pula yang membentuk pola menarik.

Seiring bertambahnya usia, akar azalea akan membentuk tekstur kayu yang menarik dengan warna cokelat tua atau bahkan kehitaman.

Bentuk akarnya yang unik ini menjadikan azalea sebagai bahan bonsai yang potensial untuk mempercantik hunian.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Baca informasi menarik lainnya di artikel.rumah123.com dan Google News.

Kunjungi Rumah123 untuk mendapatkan hunian impian karena #SemuaAdaDisini.

Kalau ingin ngobrolin properti, ke Teras123 saja!

**Gambar: Gemini


Tag:


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA