OK
Panduan

Jalan Tol Pertama di Kalimantan Diresmikan, Ini Besaran Tarifnya!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Siti Nurhikmah

tol pertama di kalimantan

Sumber: Pikiran Rakyat

Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Balikpapan-Samarinda di Kalimantan, Selasa (24/8). 

Jalan tol pertama di Kalimantan yang membentang dari Balikpapan hingga Samarinda itu memiliki panjang 97,3 kilometer. 

Tol tersebut diresmikan bersamaan dengan terus berjalannya rencana pemindahan ibu kota negara dari DKI Jakarta ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. 

“Ini juga menjadi momen bersejarah karena tol Balikpapan-Samarinda merupakan jalan tol pertama di Pulau Kalimantan. Ini capaian yang patut kita syukuri,” kata Presiden Joko Widodo seperti yang dilansir dari Kompas.com. 

Diharapkan Mampu Perbaiki Jaringan Logistik

Jokowi berharap keberadaan Tol Balikpapan-Samarinda mampu memperbaiki jaringan logistik menjadi lebih baik, lebih efisien, dan cepat. 

Dengan begitu, biaya pengiriman logistik dapat ditekan, termasuk komoditas-komoditas yang diproduksi di Kalimantan Timur.

Ia juga menyatakan tidak ingin pembangunan infrastruktur hanya terpusat di Pulau Jawa atau Sumatera. 

“Kita ingin pembangunan infrastruktur itu tidak hanya terpusat di Pulau Jawa saja atau di Pulau Sumatera, tapi juga merata ke pulau-pulau yang lain,” kata Jokowi. 

Presiden juga ingin titik-titik pertumbuhan ekonomi baru muncul dengan keberadaan jalan tol ini. 

“Dan tentu saja produk-produk ekspor dari provinsi ini akan memiliki daya saing yang tinggi sehingga menjadikan ekonomi di provinsi Kalimantan Timur semakin efisien dan semakin kompetitif,” kata dia. 

Dibagi Jadi 5 Seksi

Jalan tol Balikpapan-Samarinda diketahui merupakan jalan bebas hambatan berbayar pertama di Kalimantan yang terbagi menjadi lima seksi. 

Lima seksi tersebut adalah Seksi I Balikpapan (Km 13)-Samboja, Seksi II Samboja-Muara Jawa sepanjang 30,98 kilometer, dan Seksi III Muara Jawa-Palaran sepanjang 17,30 kilometer. 

Kemudian, Seksi IV Palaran-Samarinda sepanjang 16,59 kilometer, serta Seksi 5 Sepinggan-Balikpapan (Km 13) masing-masing sepanjang 22,3 kilometer dan 11,9 kilometer. 

Tol Balikpapan-Samarinda memiliki total empat gerbang tol (GT) yakni GT Manggar, GT Karang Joang, GT Samboja, dan GT Palaran.

Tarif Tol Pertama di Kalimantan

tol kalimantan

Sumber: Bisnis.com

Direktur Utama PT Jasamarga Balikpapan Samarinda Jinto Sirait mengatakan ruas tol Balikpapan – Samarinda seksi Balikpapan – Samboja akan dioperasikan tanpa tarif alias gratis. 

Hal itu akan berlaku selama dua minggu ke depan sejak Rabu (25/8).

Berikut rincian tarif tol pertama di Kalimantan selengkapnnya:

Biaya Tol Balikpapan-Samarinda dari Samboja ke Simpang Pasir dan sebaliknya: 

– Golongan I: Rp 75.500 

– Golongan II: Rp 113.000 

– Golongan III: Rp 113.000 

– Golongan IV: Rp 151.000 

– Golongan V: Rp 151.000 

Biaya Tol Balikpapan-Samarinda dari Samboja ke Simpang Jembatan Mahkota 2 dan sebaliknya: 

– Golongan I: Rp 85.500 

– Golongan II: Rp 125.500

– Golongan III: Rp 125.500 

– Golongan IV: Rp 167.500 

– Golongan V: Rp 167.500

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Springhill Yume Lagoon  hanya di www.rumah123.com.


Tag:


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA