OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Jakarta Garden City Bakal Bangunan Danau Seluas 25 Hektar! Beneran Lho!

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Progress pembangunan perumahan Jakarta Garden City G

Mau tinggal di kawasan yang penuh dengan kawasan hijau? Hmm, nggak perlu mencari jauh ke daerah penyangga Jakarta lho.

Nggak percaya kan kalau masih ada perumahan dengan kawasan hijau yang luas. Letaknya nggak jauh lho, masih di Jakarta tepatnya di Cakung-Cilincing, Jakarta Timur.

Baca juga: Saatnya Berinvestasi di Timur Jakarta, Ini Wilayah Sunrise Property Lho!

Jakarta Garden City yang memiliki luas mencapai 370 hektar ini memang hijau. Taman dan pohon selalu dijumpai di kawasan perumahan ini.

“Kalau boleh dibilang kami yang paling hijau, iya. Kenapa? Karena dengan luas area 370 hektar ini, kami membangun eco park di dalam club house seluas 1,2 hektar,” ujar Promotion Manager Jakarta Garden City, Tasya Manuputty kepada Rumah123 saat ditemui di sales gallery JGC di Cakung, Jakarta Timur pada Kamis (1/12).

Baca juga: Wow, Bakal Ada Aeon Mall dan Ikea di Jakarta Garden City

“Itu ada taman dan hutan kota. Kami juga menyerahkan ke pemda, taman kota yang ada di belakang dekat jalan keluar,” lanjut Tasya.

“Di kawasan Lake Garden kami akan membangun danau, memang diminta oleh Pemkot Jakarta, danau seluas 25 hektar. Boleh dibilang ini sangat hijau ya. Tadinya kami mau bangun danau 10 hektar, tetapi mereka minta luas lagi. Tapi bagus untuk kami karena tidak banjir. Terbukti tidak banjir memang,” kata Tasya lagi.

Baca juga: Jakarta Garden City Perkuat Brand Image Lewat Cluster La Seine

Kalau menengok ke dalam cluster-cluster di Jakarta Garden City, memang tidak bisa dipungkiri kalau pohon dan taman banyak terdapat di setiap sudut kawasan.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya