OK

Intip Potret Rumah Baru Jerome Polin, Hadiah untuk Orang Tua Tercinta. Punya Kamar Tidur yang Mewah!

19 Juli 2022 · 3 min read · by Adhitya Putra

jerome-polin-instagram jeromepolin

Yuk, lihat tampilan rumah baru Jerome Polin yang mewah. YouTuber ini memberikan hadiah hunian megah untuk orang tua tercinta. 

Sosok pemuda kelahiran Jakarta, 2 Mei 1988 ini mulai dikenal khalayak melalui konten kehidupan pribadinya sebagai mahasiswa Indonesia di Jepang.

Pemilik nama asli Jerome Polin Sijabat ini merupakan mahasiswa Universitas Waseda Jepang asal Surabaya, Jawa Timur.

Ia kerap membagikan aktivitas kesehariannya selama menimba ilmu di negeri Sakura, seperti ketika belajar bahasa Jepang dan matematika.

Bahkan, dia sempat mengungkapkan keinginannya untuk menjadi Menteri Pendidikan di masa mendatang.

Banyak orang merasa penasaran dengan dirinya, lantaran pembawaan karakternya yang pintar.

Maka tidaklah mengherankan, dia menjadi salah satu YouTuber dengan penghasilan berlimpah, hingga dapat membeli rumah baru untuk orang tuanya.

Melalui channel YouTube Nihongo Mantapu tersebut, baru-baru ini dia memperlihatkan hunian miliknya yang terlihat mewah.

Langsung aja yuk kita kepoin bersama-sama!

Potret Rumah Baru Jerome Polin

1. Ruang Tamu

ruang keluarga rumah-jerome-polin-youtubenihongo-mantappu

(sumber: youtube.com channel nihongo mantapu)

Nuansa mewah dari rumah YouTuber Indonesia ini sudah terasa ketika para tamu berada di ruang tamu.

Area ruang tamu yang sekaligus menjadi ruang keluarga tersebut dilengkapi sebuah sofa dan televisi berukuran besar.

Bagian dindingnya didominasi oleh cat warna abu-abu dan berpadu elegan dengan plafon warna putih.

2. Dapur Modern

dapur rumah baru Jerome Paolin-youtube.com Nihongo Mantapu

(sumber: youtube.com channel nihongo mantapu)

Rumah baru Jerome Polin dilengkapi sebuah dapur modern dengan desain serba putih nan elegan.

Penataan dapur mewah dan elegan tersebut pun terbilang cukup rapi, sehingga sedap dipandang mata.

3. Ruang Belajar

ruang kerja dan belajar rumah baru Jerome Paolin-youtube.com Nihongo Mantapu

(sumber: youtube.com channel nihongo mantapu)

Ada ruang belajar atau ruang kerja yang berada di lantai 2 di rumah YouTuber sukses ini.

Area itu dilengkapi rak buku dan meja belajar, hingga kursi kerja terbaru yang nyaman.

4. Kamar Tidur Mewah

kamar tidur di rumah baru Jerome Paolin-youtube.com Nihongo Mantapu

(sumber: youtube.com channel nihongo mantapu)

Desain kamar tidur YouTuber muda ini pun tak kalah mewah dan luasnya dengan ruangan-ruangan lainnya.K

Kamar untuk dia dan sang adik tersebut punya dua tempat tidur, serta bagian dindingnya dihiasi oleh wallpaper mewah.

Nah, itulah potret rumah baru Jerome Polin yang mewah. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya!.

Baca juga ulasan artikel terkait, gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.

Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com dan 99.co, karena kami #AdaBuatKamu.

Rekomendasi terbaik untuk memiliki rumah tapak di Tangerang, Banten, pastinya adalah Cendana Homes.


Tag: , , ,


Adhitya Putra
Adhitya Putra

Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis berbasis SEO.