OK
Panduan

Ini Alasan Kenapa Nabi Muhammad Menikahi Aisyah Saat Masih Anak-Anak. Benarkah Saat Umur 6 Tahun?

10 Februari 2023 · 2 min read Author: Alya Zulfikar

nabi muhammad

Ada banyak pendapat tentang kenapa Nabi Muhammad menikahi Aisyah putri Abu Bakar ketika masih gadis. Pernikahan tersebut pun sering memunculkan tanda tanya.

Salah satu hal yang dipertanyakan dari pernikahan Rasulullah saw. dengan Aisyah adalah jarak usianya.

Ketika menikahi Aisyah, Rasulullah sudah berumur lebih dari 50 tahun, artinya terpaut usia puluhan tahun dengan Aisyah.

Terkait pernikahan Rasulullah dengan Aisyah, ada dua perbedaan pendapat tentang umur Aisyah ketika dinikahi.

Ada pendapat yang menyebutkan bahwa Aisyah dinikahi saat usianya masih 6 tahun dan mereka baru tinggal satu saat usianya 10 tahun.

Di lain pendapat, berdasarkan riwayat Abdurrahman bin Abu Abi Zannad dan Ibnu Hajar al-Asqalani, Aisyah dinikahi saat berusia 19-20 tahun.

Merujuk pada pendapat pertama, ini penjelasan kenapa Nabi Muhammad menikahi Aisyah yang usianya masih berumur 6 tahun…

Kenapa Nabi Muhammad Menikahi Aisyah?

gambar padang pasir

pmiiliga.or.id

Menurut sejarah Islam, Rasulullah pertama kali menikah di usia 25 tahun dengan Khadijah binti Khuwailid.

Pada saat itu, Khadijah berstatus sebagai janda empat anak dan usianya sudah 40 tahun.

Selama 25 tahun menjalani pernikahan dengan Khadijah, tidak ada satu petunjuk pun yang menandakan bahwa Rasulullah melakukan poligami.

Bahtera rumah tangga tersebut dijalani selama 25 tahun, hingga akhirnya Khadijah dipanggil oleh Allah Swt.

Setelah berstatus sebagai duda, Rasulullah pun menikah lagi dengan Saudah binti Zam’ah bin Qois yang berstatus sebagai janda.

Kemudian Rasulullah menikah dengan Sayyidah Aisyah, putri Abu Bakar.

Menurut sejumlah riwayat, Aisyah dinikahi dengan mahar sebesar 12 uqiyyah atau setara dengan 400 dirham.

Pernikahan antara Rasulullah dan Aisyah bukan didasarkan oleh nafsu belaka, melainkan karena petunjuk dan perintah langsung dari Allah.

Dalam sebuah hadis, Rasulullah berkata kepada Aisyah:

“Aku melihat engkau (Aisyah) dalam mimpi sebanyak dua kali. Aku melihat engkau berada dalam bilik yang diperbuat daripada kain sutera. Ada suara berkata, ‘Inilah istrimu.’. Kemudian aku menyingkap tirai muka itu dan terlihat jelas wajahmu. Maka aku katakan, ‘Sesungguhnya kejadian ini adalah atas kehendak Allah Swt.’”. (HR. Bukhari)

Apapun yang digariskan oleh Allah, pada dasarnya terdapat hikmah di baliknya.

Hikmah dari pernikahan Aisyah dengan Nabi Muhammad adalah diriwayatkannya ribuan hadis yang berasal dari Aisyah RA.

Hadis-hadis tersebut lebih spesifik menjelaskan perihal kehidupan rumah tangga Aisyah dan Rasulullah yang patut diteladani oleh setiap muslim.

***

Semoga bermanfaat.

Simak ulasan menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Kunjungi rumah123.com jika kamu sedang mencari rumah impian.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Cek dari sekarang juga, salah satunya adalah Perumahan Sutera Winona!


Tag: , ,


alya

Content Writer

Berkarier di dunia kepenulisan sejak 2018 sebagai penulis lepas. Kini menjadi penulis di 99 Group dengan fokus seputar gaya hidup, properti, hingga teknologi. Gemar menulis puisi, memanah, dan mendaki gunung.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA