Hingga Puluhan Juta, Ini 9 Jenis Sugar Glider Termahal Serta Tips Perawatannya
Sugar glider kerap menjadi pilihan sebagai hewan peliharaan yang menggemaskan dan unik di rumah.
Dinamakan sugar glider karena hewan asal Papua dan Australia ini memiliki kebiasaan memakan makanan manis.
Tak hanya itu, ia juga gemar terbang dan meluncur dari pohon ke pohon menggunakan selaput di antara kaki depan dan belakang.
Banyak orang yang tertarik untuk memelihara hewan ini dikarenakan tingkahnya yang kerap menggemaskan.
Sugar glider sendiri merupakan hewan marsupial (mamalia berkantung) seperti Kangguru dan Koala.
Hewan omnivora ini termasuk hewan nokturnal yang cenderung aktif di malam hari.
Harga sugar glider cukup beragam, bahkan beberapa jenis tergolong dalam kategori mahal.
Beberapa jenis sugar glider termahal harganya bisa mencapai puluhan juta rupiah.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut sembilan jenis sugar glider termahal yang bisa dijadikan hewan peliharaan:
Classic Grey
Classic grey disebut sebagai salah satu jenis sugar glider termahal.
Jenis sugar glider ini cukup populer dan mudah ditemui di pasaran dengan kisaran harga Rp4,5 juta hingga Rp9 juta.
Classic grey mempunya karakter dengan tubuh berwarna abu-abu dan garis punggungnya yang berwarna hitam.
Sementara, bagian perut bawahnya berwarna putih.
Banyak orang yang menggemari sugar glider jenis ini sebab warna tubuhnya yang mencolok dan manis.
Albino
Jenis yang satu ini dikenal karena kelainan pigmen yang dimilikinya.
Kelainan tersebut mengakibatkan sekujur tubuhnya menjadi berwarna putih layaknya jenis leucistic.
Namun, jenis ini memiliki perbedaan pada bagian bola matanya yang cenderung berwarna kemerahan.
Keunikan yang dimilikinya ini membuat hewan ini tergolong langka.
Jenis hewan ini dibanderol dengan harga di kisaran Rp6 juta hingga Rp9 jutaan.
Baca Juga: Ini 10 Saham Blue Chip Terbaik di BEI Tahun 2020 untuk Investor Pemula
Mosaic
Jenis hewan pengerat yang satu ini didominasi oleh warna putih cerah di tubuhnya.
Namun, biasanya terdapat tambahan corak dan guratan berwarna abu-abu muda pada bagian tubuhnya.
Corak tersebut biasanya terletak di bagian punggungnya.
Meski begitu, warna dan pola sugar glider ini terlihat acak yang juga menjadi keunikan tersendiri.
Harganya pun cukup bervariasi, mulai dari Rp5 jutaan hingga sekitar Rp30 jutaan.
Black Beauty
Dengan dominasi warna gelap, jenis sugar glider yang satu ini juga masuk dalam kategori termahal.
Karakternya terletak pada tampilan dark charcoal atau arang gelap di sekujur tubuhnya.
Meski begitu, mereka memiliki warna dasar hitam dan putih dengan gradasi yang indah.
Harganya pun bervariasi, mulai dari Rp5 juta hingga Rp10 jutaan.
Leucistic
Jenis yang satu ini dikenal memiliki warna putih bersih di sekujur tubuhnya.
Harganya pun tergolong mahal, yakni bisa mencapai belasan juta rupiah.
Ia memiliki tampilan dengan bulu putih dan bermata hitam, serta paduan warna yang sangat indah.
Tak heran, kalau jenis sugar glider ini dibanderol dengan harga Rp7 juta hingga sekitar Rp16 juta.
Black Face Black Beauty
Tak jauh berbeda dengan jenis sebelumnya, jenis yang satu ini juga didominasi oleh warna hitam.
Hewan yang satu ini memiliki karakter wajah yang hitam dengan lingkar mata yang kecil.
Jenis ini juga tergolong mahal, Rp 8 juta hingga Rp 12 juta.
Baca Juga: 22 Manfaat Daun Seledri untuk Kesehatan, Tapi Ada Efek Sampingnya Juga Lo
Creamino
Dengan dominasi warna krem, sugar glider yang satu ini memiliki bulu dengan unsur kemerah-merahan.
Sementara, garis punggungnya cenderung berwarna merah dan cokelat dengan matanya yang khas berwarna merah delima.
Umumnya, jenis sugar glider yang satu ini dipatok dengan harga tinggi, bahkan hingga menyentuh angka Rp20 juta.
Caramel
Caramel juga dikenal sebagai salah satu jenis termahal yang biasanya ditemukan di Merauke.
Sesuai namanya, warna sugar glider yang satu ini cenderung mirip seperti karamel.
Harganya dipatok di kisaran Rp5 jutaan.
White Face
Meski memiliki bentuk yang hampir mirip dengan Classic grey, namun jenis yang satu ini memiliki perbedaan di area wajah.
White face memiliki bulu-bulu yang lebih putih serta tidak memiliki lingkaran hitam di bagian matanya.
Jenis yang satu ini memiliki karakteristik yang jinak dan ramah.
Cara Merawat Sugar Glider
1. Bangun Ikatan
Hewan ini dikenal karena sifat alami mereka yang supel serta gemar bersosialisasi.
Untuk itu, kamu harus membangun ikatan yang kuat serta saling memahami.
Kamu bisa membangun ikatan dengan cara saling memeluk serta membelai saat mereka mengantuk.
Jika hewan ini sedih cenderung, ikatan dengan pemiliknya cenderung akan menjadi rusak.
Pastikan kamu memeliharanya seumur hidup saat berniat menjadikannya hewan peliharaan.
Hindari memelihara satu sugar glider, karena hewan ini jauh lebih bahagia jika berpasangan.
2. Rutinitas ke Dokter Hewan
Catat satu atau dua nama dokter hewan dalam daftar daruratmu.
Hal itu untuk berjaga-jaga saat sugar glider milikmu sakit, sehingga ia bisa mendapatkan perawatan secara langsung.
Akan lebih baik jika kamu memeriksakan sugar glidermu setidaknya setahun sekali meskipun dalam kondisi baik-baik saja.
Baca Juga: 15 Inspirasi Desain Cafe Minimalis Buat Bikin Coffee Shop di Rumah
3. Sering Membawanya
Sugar glider membutuhkan waktu untuk bersosialisasi dan membangun ikatan terhadap pemiliknya.
Saat ikatan telah terbangun, hewan ini tidak akan lari karena telah merasa aman.
Pada awal pemeliharaan, sebaiknya kamu membawa hewan peliharaanmu ini untuk membangun ikatan yang kuat.
Sebab, hewan ini cenderung menjadi penakut saat mendengar suara-suara keras yang berasal dari hewan lainnya.
Siapkan Kandang yang Memadai
Untuk tempat tinggal, kamu bisa membeli atau membuatnya sendiri.
Namun, pastikan ukuran kandang memadai untuk membuat hewan ini bergerak.
Ukuran minimal kandangnya adalah 30×60 cm dengan jarak antar jeruji maksimal 1,25 cm.
Perhatikan Asupan Gizi
Pemberian makanan hewan ini juga tak bisa sembarangan.
Pastikan gizi dan nutrisi terjamin agar sugar glider milikmu terhindar beragam penyakit.
Jangan lupa untuk selalu sediakan wadah minuman dan camilan di dalam kandang.
Sebab, hewan yang satu ini dikenal dengan kegemarannya terhadap camilan.
Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti.
Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Suvarna Sutera hanya di www.rumah123.com.