Harga Hunian Rp300 Jutaan Laris Manis di IPEX 2017
Dari total Rp5.9 triliun penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) selama Indonesia Property Expo (IPEX) 2017, jenis KPR terbanyak adalah KPR non-subsidi.
Kontribusi KPR non-subsidi hingga penutupan pameran tersebut mencapai Rp4,8 triliun, sisanya adalah KPR subsidi. Adapun jenis properti paling banyak dipilih rata-rata masuk kategori segmen menengah.
Baca juga: Wah, 3.500 KPR Jadi Target Bank Papua bagi Kalangan MBR!
“Kebanyakan harga Rp300 jutaan paling banyak pengajuannya,” kata Direktur Consumer Banking BTN, Handayani, Minggu (19/2).
Dari 750.000 pengunjung yang hadir di IPEX 2017, KPR subsidi menembus Rp501 miliar atau sekitar 10 persen. Pemohon KPR bersubsidi mayoritas mengambil properti di wilayah Tangerang, Bekasi, dan Cibubur.
Baca juga: Tiga Wilayah Ini Jadi Pilihan Mayoritas Para Pembeli Rumah di IPEX 2017
Namun, wilayah Ciputat untuk permintaan permohonan kredit melesat tiga kali lipat dari target awal atau mencapai Rp7,3 miliar. Ada 700 proyek pengembang yang ditawarkan dari total 212 pengembang seluruh Indonesia peserta IPEX 2017.
Mereka berlomba-lomba memberikan promosi hingga hadiah langsung demi menarik calon pembeli. Selama pameran, wilayah Bogor, Tangerang, dan Bekasi jadi pilihan karena faktor aksesnya yang mudah. (Wit)