Group 70 International Gandeng Sentul City Garap Superblok
Kawasan superblok terpadu segera berdiri di Sentul, Bogor. Pekerjaan besar ini adalah garapan bersama antara Group 70 International dan Sentul City.
Penandatanganan kerja sama tersebut berbuah komitmen yang mengikat kedua belah pihak. Pihak Group 70 International telah memiliki lebih dari 30 LEED Aps (Leadership in Energy and Environmental Design Accredited Professionals) dan Sentul City berkomitmen terhadap pembangunan kota hijau berkelanjutan.
Baca juga: Harga Tertinggi Properti Sentul City Capai Rp20 Miliar
“Kami antusias untuk berekspansi di Indonesia dan bermitra dengan pengembang seperti Sentul City, yang memiliki komitmen sama untuk memastikan dan menciptakan nilai melalui branding dan desain yang inovatif untuk setiap proyek propertinya,” kata Ketua Group 70 International, Francis S Oda, seperti dikutip dari situs Berita Satu.
Francis menambahkan, “Visi dari Group 70 dalam membangun kantor di Jakarta, sebagai tambahan dari kantor pusat kami di Honolulu, bertujuan untuk memberikan layanan tingkat tinggi bagi partner lokal kami dengan kualitas desain internasional, yang mencerminkan budaya lokal, sense of place, dan desain yang berkelanjutan.”
Superblok di daerah Sumur Batu yang akan dibangun di atas lahan seluas 140 hektare ini, akan menjadi Silicon Valley Indonesia. Proyek kawasan teknologi terkemuka ini bernama Sentul City Tech Center. Proyek ini melengkapi masterplan Sentul City dalam membangun kota hijau berkelanjutan dan inovatif.
Presiden Direktur PT Sentuk City Tbk Keith Steven Muljadi menjelaskan, Group 70 berpengalaman lebih dari 45 tahun di kawasan Pasifik dan Hawai dalam menyediakan layanan desain. Menurutnya, arsitektur Group 70 senantiasa memasukkan komponen lingkungan alami dalam karya desain yang mereka garap.
Baca juga: Sentul City Dukung Pembangunan LRT
Bekerja sama dengan Sentul City, Group 70 International akan mengembangkan proyek desain yang berkelanjutan di Indonesia. Termasuk masterplan, proyek mixed-use, resort, perkantoran, sekolah, dan fasilitas medis.
“Kami sangat senang bermitra dengan perusahaan terkemuka seperti Group 70 International yang memberikan desain arsitektur inovatif, namun juga dapat menciptakan masterplan yang memastikan kehidupan yang berkelanjutan,” tutur Keith. (Wit)