OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Gagal ke Piala Dunia 2018, Timnas Belanda dan Italia Gak Bakal Main di Stadion Luzhniki

30 Nopember 2023 · 3 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Stadion Luzhniki, Moscow, Rusia Akan Menjadi Salah Satu Tempat Penyelenggaraan Piala Dunia 2018 Rusia (Rumah123/Daily Mirror)

Buat para penggila sepak bola, saatnya untuk menyaksikan pesta sepak bola sejagad, apalagi kalau bukan Piala Dunia 2018 Rusia. Pendukung fanatik Belanda dan Italia hanya bisa menangis karena tim kesayangan mereka gagal lolos.

Sebanyak 31 negara dari lima konfederasi telah lolos. Negara-negara ini akan menggenapi tuan rumah Rusia yang lolos otomatis.

Baca juga: Menyaksikan Aksi Cristiano Ronaldo di Stadion Philip II Arena

Tuan rumah telah menyiapkan 12 stadion yang berada di 11 kota sebagai tempat penyelenggaraan Piala Dunia 2018. Ada stadion baru, namun lebih banyak stadio yang direnovasi.

Salah satu stadion yang digunakan adalah Stadion Luzhniki yang berada di ibu kota Rusia, Moscow. Stadion ini dibangun pada 1955.

Baca juga: Mau Lihat Stadion Futuristik dan Eco-Friendly dengan Material Kayu?

Luzhniki memiliki kapasitas 81.000 penonton. Stadion yang mengalami tiga kali renovasi ini merupakan stadion dengan kapasitas terbesar di Rusia dan juga salah satu stadion besar di benua Eropa.

Dalam renovasi terakhir jelang Piala Dunia 2018 melibatkan beberapa konsultan seperti PA Arena, Gmp Architekten dan Mosproject-4. Biro arsitek mendesain stadion menjadi lebih modern.

Baca juga: Rumah Keren Arsitek Spesialis Stadion, Yuk Main ke Sini

Gmp Architekten merupakan biro arsitek asal Jerman. Perusahaan ini berdiri sejak 1965 dan memiliki 500 karyawan yang tersebar di 13 kota.

Biro arsitek ini dikenal sudah mendesain atau merancang ulang stadion besar atau sarana olahraga yang tersebar di Rumania, Brasil, Rusia, Spanyol, dan lainnya.

Baca juga: Mau Hadir di Piala Dunia 2022? Ada Stadion Berbentuk Peci Lho

Stadion sempat digunakan sebagai home base dari tiga klub Liga Rusia yaitu CSKA Moscow, Spartak Moscow, dan Torpedo Moscow. Namun, sekarang stadion ini hanya dipergunakan untuk keperluan pertandingan internasional oleh tim nasional Rusia.

Luzhniki menggunakan rumput asli, setelah sebelumnya sempat menggunakan rumput artifisial. Beragam perubahan dilakukan jelang Piala Dunia 2018.

Baca juga: Mimpi Bareng Yuk! Kapan Indonesia Punya Stadion Keren Kayak Gini?

Stadion ini akan menjadi tempat penyelenggaraan sejumlah pertandingan Piala Dunia 2018 mulai dari penyisihan Grup A, B, C, dan F; babak 16 besar; semifinal, hingga final.

Luzhniki akan menjadi tempat pembukaan Piala Dunia 2018 yang mempertemukan tuan rumah Rusia dengan Arab Saudi pada 14 Juni. Stadion ini juga akan menjadi tempat penutupan sekaligus pertandingan final pada 15 Juli.

Baca juga: Cegah Serangan Teroris, Klub Bola Manchester United Pasang Barikade di Luar Stadion

By the way, Jerman, Portugal, dan Prancis akan memainkan salah satu pertandingan penyisihan grupnya di Luzhniki lho. Jadi nggak sabar menanti aksi kapten tim nasional Portugal Cristiano Ronaldo, juara bertahan Jerman, atau mantan pemain termahal di dunia Paul Pogba bersama tim nasional Prancis.


Tag: , , , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya