Desain Interior Kontras Namun Tetap Selaras? Nah, Ini Dia Contohnya Lho
Bagaimana sih membuat desain interior hunian yang selaras sehingga terkesan enak untuk dilihat? Hmm, kalau kamu bingung, maka kamu harus melihat desain rumah ini.
Rumah ini berada di tepi Danau Ontario, Kanada. Danau ini merupakan salah satu danau besar yang berbatasan dengan negara tetangga Amerika Serikat.
Baca juga: Wow, Kesan Industrial Pada Interior Hunian dengan Beton Ekspos
Biro arsitek asal Inggris, Trevor Horne Architects mendesain rumah keren yang memiliki pemandangan indah danau ini.
Trevor Horne Architects memasang lantai kayu parket, mengaplikasikan cat warna putih pada dinding, serta membiarkan plafon berupa rangka kayu.
Baca juga: Rumah Terbuka yang Memanfaatkan Material Baja Ringan, Mau Bikin Juga?
Hasilnya memang kontras lantaran lantai berwarna coklat gelap, sementara plafon berwarna coklat, dan dinding berwarna putih.
Hampir pada seluruh bagian rumah akan dijumpai kekontrasan ini antara lantai kayu, plafon kayu, dan dinding. Meski kontras, namun semuanya terlihat selaras kan?
Baca juga: Pakai Fold Out Furniture? Ayo, Berani Mencoba Ga?
Kalau kamu sedang berencana membangun rumah, kamu bisa mengaplikasikan hal yang sama lho dengan memasang lantai kayu, membiarkan plafon kayu terlihat, serta mengecat dinding berwarna putih.
Sebenarnya mendesain ulang atau merancang hunian itu tidak terlalu sulit, bukan? Kamu hanya perlu menambah referensi dan berani mengaplikasikannya.
Bagaimana reaksi kamu tentang artikel ini?
Berita Properti Terbaru
Berita Properti Terpopuler
Catat, Ini Daftar Harga Bahan Bangunan Rumah Terbaru & Terlengkap 2022
Syarat dan Cara Membuat Akta Kelahiran Online Terbaru 2022
16 Jenis Ikan Hias Air Tawar Akuarium yang Mudah Dipelihara Pemula
10 Cara Mengusir Cicak di Rumah dengan Ampuh
6 Harga Kitchen Set Minimalis Termurah Mulai Rp700 Ribu-an
Redaksi Rumah123.com
Alamat
Level 37 EightyEight@Kasablanka
Jl. Casablanca Kav.88
Jakarta Selatan
Jakarta 12870
Indonesia
- Telp: +62 21 304-96123
- Email: redaksi@rumah123.com
Tambahkan Komentar