OK
Panduan

Daftar 5 Kota Paling Kotor di Indonesia Menurut Kementerian Lingkungan Hidup. Banyak Sampah Berserakan!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Christantio Utama

kota terkotor di indonesia

Inilah 5 kota paling kotor di Indonesia menurut Lingkungan Hidup yang bisa kamu ketahui. Apakah tempat tinggal kamu salah satunya?

Predikat kota paling kotor di Indonesia memang menjadi salah satu pekerjaan rumah yang harus diselesaikan oleh pemerintah kota serta masyarakat.

Setiap tahunnya, kita dihadapkan dengan permasalahan sampah yang tak kunjung selesai.

Banyak kerugian yang dapat ditimbulkan oleh sampah seperti menimbulkan bau tidak sedap hingga menjadi sumber penyakit.

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) baru-baru ini merilis hasil riset yang menunjukan 5 kota terkotor di Indonesia.

Penasaran dimana saja lokasinya?

Yuk, langsung saja kita simak daftar 5 kota paling kotor di Indonesia berikut ini.

Daftar 5 Kota Paling Kotor di Indonesia

5. Kota Kupang

Kota paling kotor di indonesia kupang

Sumber: Wikipedia

Pertama ada Kota Kupang. 

KLHK mencatat Kupang sebagai kota terkotor kategori kota sedang. 

Masalah terbesar kota ini sejak dulu memang adalah sampah. 

Kondisi ini terjadi lantaran belum ada kesadaran warga untuk membuang sampah pada tempatnya.

4. Kota Sorong 

Keempat ada  kota Sorong.

KLHK memberikan predikat kota terkotor pada Sorong dalam kategori kota sedang. 

Tempat proses akhir (TPA) mendapat nilai jelek karena melakukan pembuangan terbuka serta masih banyak yang belum membuat kebijakan pengelolaan sampah rumah tangga dan pabrik.

Dalam sehari, Sorong memproduksi sampah mencapai 15 kontainer. 

Sebanyak 30% sampah tersebut adalah sampah plastik. 

3.  Kota Manado

Kota paling kotor di indonesia manado

Sumber: Detik Manado

KLHK memberikan predikat ke Manado sebagai kota terkotor untuk kategori kota besar setelah kota Lampung. 

Penyebabnya karena pengelolaan sampah, limbah, dan bahan beracun beracun berbahaya (B3) mendapat nilai paling rendah saat program Adipura oleh KLHK.

2. Bandar Lampung

Duduk di posisi kedua ada kota Bandar Lampung.

KLHK memberikan predikat kota terkotor untuk Lampung dalam kategori kota besar. 

Namun, saat diberikan predikat ini, Wali Kota Lampung, Herman HN keberatan dengan predikat ini. 

Menurut beliau, penilaian kota terkotor sangat tidak pantas disandang Bandar Lampung karena dapat mencederai hati masyarakat. 

1. Kota Medan

Kota paling kotor di indonesia medan

Sumber: Merdeka

Pertama ada Kota Medan.

Medan menjadi kota terkotor oleh KLHK untuk kategori kota metropolitan. 

Masalah terbesar di kota ini adalah banyaknya warga membuang sampah di sembarang tempat serta kurangnya saluran irigasi yang membuat banyak tumpukan sampah. 

Itulah daftar 5 kota paling kotor di Indonesia yang bisa kamu ketahui.

Apakah kota kamu masuk dalam daftar yang dirilis Kementerian Lingkungan Hidup di atas?

Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com dan 99.co untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di Grand Teratai Sidoarjo.

Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu, kami selalu #AdaBuatKamu.

Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.


Tag: ,


Christantio Utama
Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai penulis artikel. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA