OK
Panduan

Cara Menambal Toren Bocor yang Baik dan Benar. Air Mengalir Deras!

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Christantio Utama

toren bocor

Inilah cara menambal toren bocor yang baik dan benar. Yuk, simak penjelasan dan langkah-langkah lengkapnya di artikel berikut ini.

Toren merupakan tempat penampungan air di sebuah rumah.

Alat ini menampung air yang disalurkan melalui pompa air dari tanah ke tandon.

Jika toren air mengalami kerusakan seperti bocor, pastinya akan merugikan penghuni rumah dari sisi materiil dan non materiil.

Kejadian ini bisa membuat tagihan listrik membengkak karena pompa bekerja secara terus menerus.

Di sisi lain pasokan air ke kran air rumah menjadi sedikit lambat.

Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui cara menambal toren bocor yang baik dan benar secara mandiri.

Penasaran gimana caranya?

Yuk, langsung saja kita simak ulasan lengkapnya berikut ini.

Cara Menambal Toren Bocor yang Benar

1. Siapkan Alat dan Bahan

Cara menambal toren bocor

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyiapkan alat dan bahan.

Terdapat beberapa barang dan alat yang harus dipersiapkan.

Berikut ini adalah daftarnya:

1) Kuas atau sikat gigi bekas

2) Lem super fiberglass sebanyak 2 sampai 3 botol

3) Lem epoxy plastik yang berguna untuk menambal lubang bocor

4) Serat fiberglass berkualitas baik

5) Wadah berukuran kecil

6) Amplas

7) Kain lap

Itulah beberapa alat dan bahan yang penting kamu persiapkan.

Jika sudah tersedia, kamu bisa lanjut ke tahap selanjutnya.

2. Memulai Pengerjaan Menambal Toren

Setelah bahan yang diperlukan telah tersedia, pastikan terlebih dahulu bahwa tak ada sisa-sisa air di dalam toren.

Agar pengerjaan lebih efisien, bersihkan pula bagian toren yang hendak ditambal menggunakan amplas yang telah disiapkan.

Kemudian, ambil satu botol lem super fiberglass lalu campurkan lem tersebut dengan cairan lem antara botol besar dan kecil dengan takaran secukupnya pada satu wadah.

Perbandingannya 1:50, aduk dengan cepat hingga merata.

Setelah proses pengadukan selesai, oleskan campuran lem pada permukaan yang bocor dengan menggunakan kuas.

Selain kuas, kamu juga bisa menggunakan sikat gigi bekas, ya.

Apabila proses pengolesan telah rampung, langkah selanjutnya yang mesti dilakukan adalah menempelkan serat fiber ke permukaan yang bocor.

Tak lupa sematkan kembali lem fiberglass pada permukaan serat kasa fiber dengan kuas sehingga permukaannya akan diselimuti lem super fiberglass.

3. Tunggu Sampai Kering

Cara menambal tandon bocor yang benar

Sumber: Youtube.com/Junior Feri

Kalau tahapan di atas telah kamu lakukan, selanjutnya masuk ke proses pengeringan.

Hal ini penting agar tambalan bisa rapat secara maksimal dan tidak mengelupas.

Jika belum kering, potensi untuk kembali bocor sangat besar.

Adapun proses pengeringan ini membutuhkan waktu sekitar 1 jam.

Jika telah dirasa kering, oleskan campuran lem super fiberglass ke serat kain kasa fiber yang telah mengering.

4. Proses Akhir Menambal Toren

Pada proses terakhir ini, kamu disarankan untuk menambal kedua kalinya dengan mengambil serat kasa fiber berukuran lebih besar guna melapisi serat kasa fiber yang pertama.

Tambahkan bagian tadi dengan lem super fiberglass menggunakan kuas sampai terlihat menutupi bagian yang bocor.

Langkah yang sama juga bisa kamu lakukan jika ingin menambal bagian dalam toren.

Cara menambal toren bocor ini cukup efektif dan mampu bertahan sangat lama.

Keringkan dan pastikan pengeringan benar-benar terjaga.

Ada baiknya, seluruh proses atau langkah di atas dilakukan ketika musim kemarau sehingga penambalan toren air bakal sangat cepat dan tidak memakan waktu yang lama.

Jika dirasa telah beres dan mengikuti petunjuk, isi toren dengan air.

Titik bocor pada penampungan air akan tertambal dan pekerjaan rumah tangga pun tak akan terganggu.

Nah, itulah cara menambal toren bocor yang baik dan benar.

Semoga artikel di atas bermanfaat, ya!

Jika kamu sedang mencari rumah, apartemen, tanah atau yang lainnya di marketplace properti tepercaya dan aman, bisa mengunjungi laman Rumah123.com untuk mendapatkan penawaran terbaik seperti di PIK 2 Jakarta Utara.

Buka lembaran baru dan wujudkan impianmu, kami selalu #AdaBuatKamu.

Jangan sampai ketinggalan untuk mendapatkan berita dan tips terbaru mengenai dunia properti dalam negeri serta mancanegara di artikel Rumah123.com.


Tag: , ,


Christantio Utama
Lulusan Binus jurusan Hubungan Internasional. Mengawali karier sebagai jurnalis di Detikcom pada 2018 dan sekarang bekerja di 99 Group sebagai penulis artikel. Tio rutin menulis tentang properti, gaya hidup, dan teknologi.
Selengkapnya

IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA