OK
logo rumah123
logo rumah123
Iklankan Properti
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Cara Membersihkan Wajah Secara Alami, Bisa Memakai 5 Bahan yang Ada di Rumah

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Devi Suzanti

cara membersihkan wajah

Ternyata cara membersihkan wajah secara alami mudah lo, kamu bisa menggunakan sejumlah bahan alami yang ada di rumah, simak ulasan artikel ini.

Hampir semua semua orang menginginkan memiliki kulit yang indah, tanpa noda, dan mulus, terutama kaum wanita.

Banyak cara membersihkan wajah yang bisa kamu lakukan untuk membuat wajah tidak kusam dan lebih segar.

Tentunya memang penting untuk membersihkan wajah setidaknya sekali atau dua kali dalam sehari agar kulit tetap sehat dan bersih.

Kamu bisa menggunakan bahan-bahan alami atau beberapa produk kecantikan untuk membersihkan wajah, banyak pilihannya kok.

Rutinitas membersihkan wajah memang harus dilakukan kalau ingin muka kamu bersih dan glowing.

Kenapa Harus Membersihkan Wajah?

Cara membersihkan wajah pun penting demi menjaga kesehatan kulit dan memiliki sejumlah manfaat.

Kamu perlu mengetahui kalau ada sejumlah manfaat membersihkan wajah setiap harinya, apalagi bagi kamu yang sering beraktivitas di luar rumah.

1. Menghapus kotoran

Menghilangkan kotoran, minyak berlebih, mengangkat sel kulit mati dan kotoran lain yang seharian menempel di wajah kamu.

Mencuci wajah setiap hari dapat menghlangkan penumpukan serta membuat kulit lebih segar.

Jika kulit tidak bersih maka bisa menyebabkan masalah kulit seperti jerawat, komedo putih, komedo hitam, warna kulit tidak merata, dan tekstur yang kasar.

2. Meningkatkan hidrasi

Menggunakan pelembap wajah secara teratur dapat membantu menjaga kulit tetap terhidrasi.

Kulit yang dehidrasi akan tampak kusam, berkerut, menua, dan terasa kasar.

Kalau kamu rajin membersihkan wajah juga membantu menjaga keseimbangan pH, agar kulit tetap sehat dan kenyal.

3. Menjaga kulit yang bersih dan sehat

Kelenjar sebaceous adalah kelenjar kecil di kulit yang mengeluarkan zat berminyak yang disebut sebum untuk melindungi kulit.

Kelenjar ini menggunakan folikel rambut di dalam kulit untuk memungkinkan minyak ke permukaan kulit.

Penumpukan minyak berlebih dapat menghasilkan komedo dan jerawat.

5 Cara Membersihkan Wajah Secara Alami

Kalau kamu mencari tahu cara membersihkan wajah secara alami tentunya bisa dengan mudah ditemukan, banyak caranya.

Saat memilih cara membersihkan wajah ini, kamu bisa memilih bahan alami yang bisa ditemukan di rumah, seperti apa saja sih materialnya.

1. Miyak Kelapa

Minyak kelapa adalah bahan penghapus dan pembersih riasan alami, yang dapat digunakan setiap hari.

Minyak kelapa dapat dioleskan menggunakan bola kapas untuk menghilangkan riasan, kotoran, dan minyak berlebih.

Setelah itu bilas dengan air hangat, lalu kemudian bisa cuci muka dengan pembersih wajah.

2. Oatmeal

Ternyata, oatmeal dapat secara efektif membersihkan dan mengelupas kulit, bukan hanya untuk dimakan saja lo.

Kamu tahu tidak kalau oatmeal kaya akan vitamin E dan mengandung antioksidan serta antiinflasi yang dapat memperbaiki tekstur kulit.

Satu sendok makan oatmeal dapat dicampur dengan yogurt atau madu dan dioleskan ke wajah, lalu gosok dengan lembut dan bersihkan.

3. Susu, Lemon dan Tepung Gram

Susu mengandung asam laktat yang menghilangkan sel kulit mati, kotoran dan mengurangi pigmentasi.

Protein dan lemak susu murni dapat membuat kulit kenyal, kamu dapat membuat campuran susu murni, lemon, dan tepung gram dan diaduk hingga rata.

Setelah itu oleskan pada ajah dan leher sebagai masker, setelah lima menit bilas dengan air bersih.

4. Masker Pepaya, Pisang, Lemon, Madu dan Tepung Gram

Bahan-bahan tersebut mengandung vitamin dan mineral yang secara alami dapat mencerahkan, membersihkan, dan menyehatkan kulit.

Haluskan semua bahan tersebut, lalu oleskan ke seluruh wajah, setelah 20 menit cuci hingga bersih.

5. Mentimun dan Tomat

Tomat dapat menghilangkan kotoran dari kulit, mengurangi pigmentasi, dan membalikkan kerusakan akibat sinar matahari.

Mentimun dapat mendinginkan kulit, mengurangi peradangan, dan menghilangkan minyak berlebih.

Campurnya kedua dengan perbandingan 1:1, haluskan dan oleskan ke wajah, setelah 15 menit cuci hingga bersih, mudah bukan.

Nah, kamu bisa melakukan cara membersihkan wajah secara alami dengan menggunakan bahan yang ada di rumah.

Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai gaya hidup sehat di rumah.

Rekomendasi terbaik untuk memiliki apartemen atau berinvestasi properti di Jakarta Barat adalah Citra Living Apartment.


Tag: ,