OK
Panduan

Bogor Barat Siap Jadi Kabupaten Sendiri, Citoh Bogor Jadi Alternatif Investasi Properti

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Siti Nurhikmah

Kawasan Bogor Barat dinilai menjadi salah satu lokasi yang menjanjikan untuk melakukan investasi properti.

Kota Bogor sendiri juga dinilai memiliki banyak kelebihan dibandingkan beberapa kota penyangga  Jakarta yang lain.

Tak heran, jika kini banyak warga Jakarta mulai melirik Bogor untuk dijadikan tempat tinggal maupun untuk investasi properti.

Daerah yang kini mejadi incaran banyak orang di kota Bogor adalah adalah kawasan Bogor Barat.

Kawasan ini dinilai punya potensi yang besar untuk investasi properti.

Salah satu area di kawasan Bogor Barat yang bisa dijadikan alternatif untuk investasi properti adalah Perumahan Cibungbulang Town Hill (Citoh) Bogor yang terletak di Jalan Poros Nasional Cibungbulang.

Perum Citoh Bogor ini dinilai mempunyai potensi investasi yang cerah.

Sebab, perumahan Citoh Bogor merupakan kawasan mixed use yang di dalamnya terdapat rumah subsidi, komersial, area komersial, dan hotel.

Dengan lahan seluas 20 hektare yang bakal berkembang hingga 65 hektare, rumah ini bisa jadi pilihan generasi milenial, terutama keluarga muda.

Masih ragu untuk investasi di kawasan Bogor Barat, khususnya di Perum Citoh Bogor?

Ini lima hal yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan:

Siap Jadi Kabupaten Sendiri

citoh bogor

Sumber: Twitter.com/fajardw10251958)

Keputusan Bogor Barat menjadi kabupaten sendiri hanya tinggal menunggu putusan dari Direktorat Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen Otda).

Melansir Liputan6, Ridwan Kamil diketahui telah menyerahkan dokumen usulan pembentukan calon daerah persiapan otonomi baru Kabupaten Bogor Barat kepada Kementerian Dalam Negeri  pada Desember 2020 silam.

Adanya pemekaran wilayah tersebut disebut bertujuan untuk  mengembangkan pembangunan Bogor Barat menjadi lebih baik.

Hal itu tentu akan membuat semakin banyak orang tertarik untuk berinvestasi atau membeli tempat tinggal di kawasan ini.

Akses Transportasi yang Semakin Bagus

Meski cukup jauh dari kota Jakarta, namun Bogor terus berkembang menjadi area investasi properti yang prospektif.

Hal itu terlihat dari meningkatnya pertumbuhan hunian, baik tapak maupun vertikal di kawasan ini.

Tak hanya itu, Bogor juga didukung oleh berbagai transportasi yang memadai.

Hal itu akan memudahkan mereka yang bekerja di tengah kota Jakarta.

Perum Citoh Bogor sendiri juga dekat dengan berbagai transportasi publik, seperti terminal Leuwiliang dan dilalui oleh angkutan umum 24 jam.

Harga Relatif Terjangkau

citoh bogor

Bogor Barat juga dinilai masih didominasi oleh properti dengan harga terjangkau.

Hal itu membuat properti di kawasan ini bisa menjangkau lebih banyak masyarakat dari berbagai lapisan.

Harga rumah subsidi yang ditawarkan di Perum Citoh Bogor ini diketahui mulai dari Rp100an juta lho. 

Selain itu, pembangunan yang terus dilakukan di Bogor Barat juga dinilai akan membuat harga properti di kawasan ini terus meningkat dari tahun ke tahun.

Tak heran, jika angka pembelian properti di kota Bogor pun juga semakin meningkat.

Memiliki Banyak Tempat Wisata

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, kota Bogor menawarkan lingkungan yang masih asri.

Tak heran kalau berbagai tempat wisata di kota ini sering dijadikan pilihan , baik oleh turis lokal maupun mancanegara.

Terlebih lagi di kawasan Bogor Barat terdapat berbagai wisata alam yang bisa kamu datangi.

Mulai dari curug, desa wisata, hingga taman rekreasi.

Lingkungan yang Masih Asri

citoh bogor

Sumber: Twitter.com/fajardw10251958)

Hiruk-pikuk di tengah kota Jakarta membuat banyak orang kerap mengambil jeda dengan berpergian ke pinggiran Jakarta yang masih memiliki lingkungan asri.

Bogor menjadi salah satu kota favorit pelancong ibu kota ini untuk rehat sejenak.

Banyak orang yang kerap datang di akhir pekan untuk menikmati lingkungan yang asri di kota ini.

Namun, jika kamu tinggal di kota Bogor, maka kamu bisa merasakan lingkungan yang asri setiap hari.

Bagaimana sudah tertarik untuk berinvestasi properti atau menetap di Citoh Bogor Barat ini?

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti The Accent Apartment hanya di www.rumah123.com.


Tag:


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA