OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Biaya Transfer BRI ke BCA dengan Berbagai Metode Transaksi Terlengkap dan Terupdate 2022

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Siti Nurhikmah

biaya transfer bri ke bca

Berencana untuk mentransfer sejumlah uang dari bank BRI ke BCA? Tak perlu khawatir akan biaya yang dibebankan, yuk cari tahu biaya transfer BRI ke BCA dengan berbagai metode transaksi di bawah ini!

Saat akan mentransfer sejumlah uang, maka biasanya bank akan membebankan biaya transfer ke nasabahnya. 

Terlebih lagi jika mereka mentransfer uang tersebut ke bank yang berbeda, maka biayanya cenderung akan lebih besar daripada biaya transfer ke bank yang sama. 

Meski begitu, beban biaya ini bermacam-macam sesuai metode transfer yang kamu gunakan.

Tarif yang dibebankan juga biasanya tergantung dari kebijakan tiap-tiap bank.

Lantas, bagaimana jika kamu mentransfer uang dari BRI ke BCA, berapa biaya yang akan dibebankan kepadamu?

Nah, untuk menjawabnya yuk cari tahu biaya transfer BRI ke BCA dengan berbagai metode transaksi terlengkap dan terupdate 2022 di bawah ini:

Penghapusan Biaya Transfer

Sebelumnya, Kementerian BUMN berencana untuk menggratiskan biaya transfer antar bank ini lo, termasuk biaya transfer BRI ke BCA. 

Namun, rencana penghapusan biaya transfer ini ternyata hanya berlaku antar bank BUMN atau bank yang masuk dalam Himpunan Bank-bank Milik negara (Himbara) yang tergabung dalam jaringan Link.

Artinya, biaya transfer antar bank swasta dan BUMN akan tetap berlaku, termasuk bank BRI dan bank BCA.

Namun, hingga kini pembahasan untuk pengurangan hingga penghapusan tarif transfer tersebut belum terealisasi.

Di sisi lain, saat ini banyak dompet digital atau perusahaan teknologi finansial (fintech).

Mereka menawarkan biaya transfer dengan biaya rendah, sekaligus mempermudah transaksi antarbank.

Berapa Biaya Transfer BRI ke BCA?

transfer uang

sumber: Kabaruang.com

Bank Rakyat Indonesia atau BRI menjadi salah satu bank terbesar di Indonesia yang menetapkan biaya transfer.

Sementara itu, Bank Central Asia atau BCA juga merupakan bank swasta terbesar dengan aset mencapai Rp1.000 triliun.

Saat ini, BRI telah menggratiskan biaya layanan sesama Bank BRI. 

Sebelumnya, biaya transfer BRI ke BRI sebesar Rp1.000 baik melalui ATM BRI atau ATM Link.

Meski begitu, biaya transfer ke bank lain tetap berlaku, termasuk jika kamu melakukan transfer ke BCA. 

Lantas, berapa biaya transfer ATM BRI ke BCA?

Biaya transfer BRI ke BCA adalah Rp6.500 per transaksi dengan menggunakan ATM Link, Prima, atau Bersama.

Berikut rincian dengan berbagai metode yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Biaya Transfer BRI ke BCA 

– ATM BRI (Rp6.500)

– ATM Link, Prima, dan Bersama (Rp6.500)

– Internet Banking (Rp6.500)

– SMS Banking (Rp6.500)

– Mobile Banking (Rp6.500)

– Kliring (Rp5.000)

– RTGS (Rp25.000)

– Flip di Bawah Rp5 Juta Per Hari (Gratis)

– Flip di Atas Rp5 Juta Per Hari (2.500)

Dalam proses transfer tersebut, yang harus kamu perhatikan adalah mengetahui kode bank BCA.

Jika kamu akan mentransfer uang ke BCA dari BRI, maka kode bank yang harus kamu pakai adalah 014.

Sementara itu, besaran biaya tersebut tersebut serupa dengan beban biaya transfer dari bank BCA ke BRI untuk satu kali transaksi.

Dengan mengetahui besaran biaya layanan yang dikeluarkan oleh bank BRI tersebut, maka kamu akan lebih nyaman saat melakukan transfer tersebut.

Untuk itu, pastikan bahwa saldo ATM kamu juga cukup saat akan melakukan proses transaksi, ya!

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Citra Maja Raya Garden House hanya di Rumah123.com dan 99.co karena kami #AdaBuatKamu!


Tag: , , ,