OK

Betah Tinggal di Yogyakarta, Begini Potret Rumah Eross Candra Gitaris Sheila on 7

22 Nopember 2022 · 2 min read · by Dodiek Dwiwanto

eross candra

Instagram Sarah Diorita

Seperti apa sih rumah Eross Candra gitaris Sheila on 7 yang tetap memilih tinggal di kota kelahirannya, Yogyakarta? Yuk, mampir. 

Dan, Anugerah Terindah yang Pernah Kumiliki, atau Sephia menjadi segelintir tembang yang melambungkan nama Sheila on 7. 

Grup band asal Yogyakarta ini mulai ngetop pada akhir era 1990-an dan memang sempat vakum beberapa lama.

Selain Eross Candra, band ini memiliki sejumlah personel lain, salah satunya Duta yang menjadi vokalis.

Eross Candra memang lahir dan besar di Yogyakarta, meski memiliki karier musik, ia juga masih memilih menetap di kota ini. 

Musisi ini sempat dikenal playboy dan memiliki kekasih para selebritas lainnya seperti Leony, Astrid Tiar, dan lainnya.

Akhirnya, ia melabuhkan hatinya pada Sarah Diorita, perempuan keturunan Prancis yang dinikahi pada September 2009. 

Pasangan ini memiliki seorang anak laki-laki bernama El Pitu Candra yang lahir pada Februari 2011 lalu.

Nah, pasti penasaran dengan rumah Eross Candra dan keluarga yang tetap tinggal di Yogyakarta, dilihat saja yuk.

Potret Rumah Eross Candra 

eross candra

1. Ruang Keluarga dengan Sofa Berwarna Hitam

Salah satu ruangan di rumah pasangan ini adalah ruang keluarga yang menempatkan sofa berwarna hitam.

Kalau dilihat latar belakang dinding, maka hunian ini terlihat seperti rumah orang Indonesia pada umumnya.

eross candra

2. Ruangan Bernuansa Jadul 

Kursi bergaya jadul, tegel lama, dan pintu bernuansa klasik menghiasi salah satu ruangan rumah Eross Candra.

Selain itu, ada kipas angin dan juga rak buku, rumah ini memang terlihat berbeda banget ya dibandingkan rumah selebriti lain.

eross candra

3. Dapur yang Simpel 

Rumah ini memiliki dapur berukuran tidak terlalu besar, ada meja dapur atau island yang menghiasi ruangan.

Dapur dengan dinding keramik anti cipratan berwarna putih ini juga dilengkapi sejumlah peralatan, salah satunya kulkas.

eross candra

4. Halaman yang Luas 

Rumah ini memiliki halaman yang luas, beranda rumah khas pedesaan di Jawa lebih tinggi dari permukaan tanah.

Sejumlah pohon berukuran besar dan tanaman hias lainnya dihadirkan di halaman ini, selain juga rerumputan. 

Nah, itulah potret rumah Eross Candra, gitaris Sheila o 7 yang memilih tetap tinggal di Yogyakarta hingga sekarang. 

Rumah123.com pernah membahas musisi lainnya, Marcello Tahitoe yang mempunyai studio musik baru. 

Situs properti Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti The Zora.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Dodiek Dwiwanto

Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang.

Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.