OK
Panduan

Bergelimang Harta, Rumah Ayu Ting Ting di Dalam Gang Sempit Tetap Dipertahankan. Paling Mentereng dari Tetangga Sekitar!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Wahyu Ramadhan

rumah ayu ting ting

Walaupun sudah jadi artis tenama, rumah Ayu Ting Ting ternyata berada di gang sempit. Tapi jangan salah, rumah tersebut paling mewah dari yang lainnya!

Siapa yang tidak mengenal Ayu Ting Ting? 

Sosok penyanyi ini populer sejak membawakan lagu Alamat Palsu. 

Popularitasnya terus meroket sebagai biduan dangdut papan atas dengan berbagai karya musik yang ia bawakan. 

Tak cukup sampai di situ, Ayu Ting Ting kemudian mulai melebarkan sayap kariernya.

Ia juga menjajal profesi sebagai seorang pemain film, pembawa acara, sampai memulai beberapa lini bisnis sendiri. 

Maka bukan lagi jadi rahasia umum kalau Ayu, sapaan akrab wanita kelahiran 20 Juni 1992 ini merupakan selebriti dengan kekayaan yang fantastis.

Hal ini dibuktikan dengan berbagai aset seperti mobil, tas, pakaian, dan rumah yang dimilikinya. 

Diketahui bahwa hingga saat ini, Ayu sendiri sudah mempunya dua unit rumah terpisah di daerah Jawa Barat.

Rumah pertama berada di Kota Depok, sementara yang satunya merupakan villa yang berada di Puncak, Bogor.

Rumah Ayu Ting Ting yang terletak di kawasan Depok ini merupakan hunian utamanya.

Di artikel kali ini, Rumah123 akan membahas hunian Ayu yang berada di Depok.

Lantas, seperti apa potret rumah milik diva dangdut satu ini? 

Potret rumah Ayu Ting Ting, mewah meskipun di gang kecil

Berada di gang sempit

garasi rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Vixedit Channel

Hunian Ayu Ting Ting kerap mendapat sorotan publik karena tampilan mewah dan elegan yang mengundang rasa takjub di tengah area gang sempit.

garasi rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Vixedit Channel

Sebelum melenggang masuk ke dalam rumah, pagar kayu tinggi dengan tulisan “Maaf yang tidak berkepentingan dilarang masuk,” tampak jelas terpampang dari luar bangunan.

Garasi dan halaman luas 

garasi rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Pagar kayu tersebut kemudian terbuka dan memperlihatkan halaman rumah Ayu beserta garasi yang luas dengan mobil-mobil yang berjejer rapi. 

Tak main-main, garasi luas tersebut bisa menampung semua koleksi mobil pribadi milik Ayu, mulai dari Mini Cooper, Toyota Alphard, Nissan Serena, Honda Jazz, hingga Suzuki Carry. 

Baca juga: 9 Fakta Unik Rumah Krisdayanti, Harganya Ditaksir Rp40 Miliar!

Ruang tamu mewah dengan sofa kulit

ruang tamu rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Di area pertama bagian dalam rumah yaitu ruang tamu, tampak sofa panjang dengan material kulit.

Sofa tersebut terlihat super empuk berwarna coklat yang dipadukan dengan latar dinding berlapiskan wallpaper putih.

Tak lupa aksen permadani bulu turut hadir menutupi bagian lantai untuk memberikan suasana nyaman pada ruangan. 

Lemari penuh piala di ruang keluarga 

piala ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Berlanjut ke ruang keluarga yang tampak mencolok dengan adanya sofa berwarna kuning yang berhadapan langsung dengan TV yang juga dilengkapi dengan sound system besar. 

Bintang utama yang menarik perhatian di bagian rumah yang satu ini adalah lemari kaca putih berukuran besar yang menjadi tempat penyimpanan sederet piala dan penghargaan yang diterima oleh Ayu sepanjang karir sebagai seorang penyanyi. 

Walk in closet khusus sepatu 

walk in closet rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Mimpi setiap wanita untuk memiliki koleksi sepatu yang bernaung di ruangan khusus berhasil diwujudkan oleh Ayu. 

Walk in closet khusus sepatu yang ada di rumah Ayu Ting Ting tampak mewah dengan dua lemari dan rak-rak yang telah terisi penuh dengan puluhan pasang sepatu miliknya dan para anggota keluarga. 

Baca juga: 11 Fakta Unik Rumah Nikita Mirzani, AC-nya Saja Seharga Rp96 Juta!

Kamar pribadi dengan koleksi tas mewah

lemari tas kamar ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Saat bertandang ke area kamar tidur pribadi miliknya, ranjang berukuran super besar di tengah ruangan yang langsung berdampingan dengan sebuah lemari kaca digunakan Ayu untuk menyimpan koleksi barang berharga. 

Tas-tas mewah dari berbagai merek ternama terlihat masih terbungkus rapi dan tertata di dalam lemari tersebut. 

Ruangan mainan anak 

ruang mainan anak ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Masih berada di dalam kamar tidur pribadi Ayu, terdapat sebuah ruangan terpisah yang digunakan sebagai tempat penyimpanan mainan milik sang putri semata wayang, Bilqis. 

Balkon dengan pemandangan rumah warga 

balkon rumah ayu ting ting

Sumber: YouTube Ria Ricis

Pemandangan unik yang cukup berbeda dengan kebanyakan rumah selebriti lainnya jelas terpampang dari bagian balkon rumah. 

Area pemukiman yang padat merayap tampak jelas dari balkon yang kerap dijadikan tempat favorit Ayu untuk bersantai bersama keluarga. 

Itu dia potret rumah Ayu Ting Ting yang berada di Depok.

Walaupun sudah menjadi artis ternama, Ayu dan keluarga memutuskan untuk tetap tinggal di rumah pertama mereka.

Sangat rendah hati bukan?

Nah, sekarang intip rumah artis lainnya yuk di artikel.rumah123.com!


Tag: ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA