OK

Bak Hotel Bintang 5, Inilah Potret Sel Penjara Luthfi Hasan Koruptor di Lapas Sukamiskin. Punya Dapur Pribadi dan Alat Gym!

01 Agustus 2022 · 3 min read · by Adhitya Putra

sel luthfi hasan di sukamiskin

Tampilan sel penjara Luthfi Hasan menuai sorotan, lantaran dilengkapi berbagai fasilitas mewah. Seperti apa potretnya? Baca dalam ulasan ini.

Masih ingat dengan sosok mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) periode 2009-2014 ini?

Yaa, dia adalah Lutfhi Hasan Ishaaq terpidana 18 tahun atas kasus korupsi impor daging.

Politisi kelahiran 5 Agustus 1961 ini masih menjalani masa hukumannya di Lapas Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat.

Namun siapa sangka, bila dirinya menghuni kamar penjara yang mewah dan dilengkapi fasilitas gym.

Penasaran dengan tampilan sel penjara Luthfi Hasan?

Mari kita simak bersama-sama potretnya!

Potret Sel Penjara Luthfi Hasan di Lapas Sukamiskin

1. Pintu Kamar Sel

pintu sel penjara luthfi hasan

(Sumber: YouTube / Mata Najwa Channel)

Bila dilihat secara sekilas dari luar, tak ada yang berbeda dengan kamar sel narapidana lainnya.

Pada bagian pintu berlapis baja itu tertera informasi sang penghuni sel tersebut, seperti nama tahanan dan masa hukumannya.

2. Perpustakaan Mini

sel penjara luthfi hasan dilengkapi koleksi buku

(Sumber: YouTube / Mata Najwa Channel)

Seperti inilah potret sel penjara Luthfi Hasan yang dilengkapi berbagai fasilitas mewah.

Salah satunya adalah area ruangan dengan rak buku gantung, sehingga membuat bagian ini selaiknya sebuah perpustakaan mini.

3. Alat Gym

sel penjara luthfi hasan dilengkapi alat gym berupa sepeda statis

(Sumber: YouTube / Mata Najwa Channel)

Salah satu hal yang menarik dari sel penjara Luthfi Hasan adalah terdapatnya fasilitas alat gym berupa sepeda statis.

Fasilitas alat gym tersebut tentu bukanlah hal biasa yang ada di kamar  penjara narapidana.

Atas temuan ini, pihak Ombudsman melakukan penyitaan terhadap sepeda fasilitas sepeda statis saat melakukan sidak.

4. Kamar Mandi Minimalis Mewah

sel penjara luthfi hasan juga punya kamar mandi dengan kloset duduk

(Sumber: YouTube / Mata Najwa Channel)

Kejanggalan lainnya dari kamar sel penjara Luthfi Hasan Ishaaq, yakni ditemukannya kamar mandi mewah.

Meski ukurannya minimalis, kamar mandi tersebut dilengkapi shower, kloset duduk dan pintu geser.

Untuk diketahui, umumnya sel narapidana di Lapas Sukamiskin hanya disekat seadanya.

5. Dapur Minimalis

sel penjara luthfi hasan memiliki dapur minimalis dengan kitchen set

(Sumber: YouTube / Mata Najwa Channel)

Kamar sel penjara yang dihuni mantan politisi ini juga punya dapur minimalis mewah.

Area itu dilengkapi dengan bak cuci piring hingga kitchen set kayu.

Nah, itulah potret sel penjara Luthfi Hasan terdakwa kasus korupsi daging impor dan pencucian uang.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah informasi untuk kamu, ya!

Baca juga ulasan artikel gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.

Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com, karena kami #AdaBuatKamu.

Rekomendasi terbaik untuk memiliki rumah minimalis mewah di kawasan Bekasi, Jawa Barat, pastinya Uptown Estate.


Tag: ,


Adhitya Putra
Adhitya Putra

Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis berbasis SEO.