OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Asyik, Tarif Tol Jagorawi Turun! Yuk, Beli Rumah di Pinggiran Jakarta

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Jakarta (Rumah123/iStockphoto)

Ada kabar gembira buat kamu nih. PT Jasa Marga Persero Tbk bakal menerapkan penyamaan tarif tol pada ruas tol Jakarta, Bogor, Ciawi (Jagorawi).

Seperti dikutip dari Kompas.com, Direktur Utama PT Jasa Marga, Desi Aryani menyatakan kalau penyamaan tarif tol ini akan diberlakukan mulai Jumat, 8 September 2017 pukul 00.00 WIB.

Baca juga: Berapa Lama Generasi Milenial Nabung DP Rumah? 32 Tahun!

Tarif tol akan disamakan untuk semua jarak. Akibat perubahan ini, tarif tol Jakarta-Bogor dan juga sebaliknya untuk mobil golongan I turun dari Rp8.500 menjadi Rp6.500. Perubahan itu diumumkan melalui akun Twitter Jasa Marga, Selasa, 5 September 2017.

Untuk jarak jauh, pengguna tol Jagorawi akan membayar lebih murah. Namun, untuk jarak yang lebih dekat, pengguna tol akan membayar lebih banyak dari tarif sebelumnya. Misalnya, untuk rute Jakarta-Gunung Putri, tarif sebelumnya untuk golongan I adalah Rp5.500, namun sekarang menjadi Rp6.500.

Baca juga: Milenial Pilih Tinggal di Kawasan Sub Urban, Nah Begini Dong!

Tarif baru jalan tol Jagorawi yang telah ditetapkan untuk golongan II Rp9.500, golongan III Rp13.000, golongan IV Rp16.000, dan golongan V Rp19.500.

Sebelumnya, tarif untuk jarak terjauh golongan II Rp11.000, golongan II Rp15.000, golongan IV Rp19.000, dan golongan V Rp22.500.

Baca juga: Milenial Terus Gerakkan Pasar Properti, Tapi Belum Dilirik Developer dan Perbankan

Penurunan tarif tol untuk mobil golongan I ini tentu bisa jadi kabar gembira bagi kamu yang belum memiliki rumah dan masih berpikir soal mahalnya tarif tol kalau mempunyai hunian di pinggiran Jakarta. Sementara kamu terbiasa menggunakan mobil untuk aktivitas sehari-hari.

Tarif memang turun hanya Rp2.000. Namun, kalau kamu memiliki hunian di sekitar jalur tol Jagorawi dan harus bolak balik setiap hari kerja menggunakan mobil, total penghematan bisa mencapai Rp80.000 untuk periode 4 minggu. Kalikan saja kalau setahun. Ya, masih lumayan kan?

Baca juga: 10 Kawasan Paling Asyik Buat Dikunjungi, Milenial Mesti Catat Ya!

Jumlahnya memang tidak terlalu besar, namun lumayan menghemat pengeluaran kamu lho. Bagi kamu yang belum memiliki hunian, tentu ini bisa menjadi keuntungan. Kamu bisa mencari hunian sepanjang jalur tol Jagorawi seperti Cibubur, Cimanggis, Depok, Sentul, hingga Bogor.

Beragam proyek seperti rumah tapak atau apartemen bertebaran di seluruh kawasan ini. Kamu tinggal mencari yang cocok dengan kocek kamu.

Baca juga: Kawasan Sub Urban Lebih Hidup Karena Pengaruh Milenial, Beneran Lho

Nah, tunggu apalagi? Saatnya kamu berburu hunian di pinggiran Jakarta. Hmm, siapa tahu setelah kamu punya rumah, tarif tol Jagorawi bakal turun lagi lho.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya