OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Aplikasi Warna Pastel dalam Interior Rumah, Berani Coba?

30 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Desain Hunian yang Dirancang oleh Note Design Studio (Rumah123/Curbed)

Kamu mungkin pernah melihat desain interior rumah yang mengaplikasikan warna abu-abu, putih, kuning, merah muda, biru? Tentunya semua warna ini yang diaplikasikan bukan yang terang, namun cenderung pucat.

Bukan kuning terang, namun kuning yang pucat. Begitu juga warna biru yang diaplikasikan juga cenderung pucat.

Baca juga: Awas, Salah Pilih Warna Kalau Beli Furnitur Secara Online

Warna-warna pastel ini sebenarnya tidak membuat rumah terkesan muram lho. Namun, rumah bisa terlihat elegan.

Hal ini bisa dilihat dari rancangan biro arsitek Note Design Studio. Firma ini berkantor pusat di ibu kota Swedia, Stockholm.

Baca juga: Procida, Kota Warna di Italia. Instagramable Banget!

Note Design Studio merancang ulang desain interior sebuah hunian di kawasan Ostermalm, Stockholm. Rumah seluas 180 meter persegi ini dibangun pada abad ke-19.

Biro arsitek ini memang dikenal sering mengaplikasikan warna pastel dalam rancangan desain hunian. Firma ini sering mengambil gaya kontemporer Skandinavia.

Baca juga: Kenapa Sih Imlek Identik dengan Dekorasi Berwarna Merah?

Namun, untuk bangunan jadul ini, Note Design Studio ini memanfaatkan kemegahan bangunan lama yang masih orisinal dengan memperkuatnya lewat aplikasi warna pastel. Selain itu, juga memperkuat lewat detil ornamen.

Permainan warna juga tidak hanya diaplikasikan pada dinding, tetapi juga pada langit-langit dan lantai. Tidak ketinggalan pada furnitur seperti sofa, kursi, meja, dan lemari. Begitu juga pada aksesoris seperti sprei tempat tidur, dan bantal sofa (cushion).

Baca juga: Saatnya Memasukkan Warna Hitam dalam Dekorasi Rumah, Berani Ga?

Bisa dilihat perpaduan antara desain interior secara keseluruhan kan? By the way, kamu mau memiliki hunian dengan interior seperti ini? Nggak ada salahnya untuk mengambil inspirasi desain serupa.

Rumah yang Didesain Ulang oleh Note Design Studio (Rumah123/Curbed)

Rumah yang Didesain oleh Note Design Studio (Rumah123/Curbed)


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya