OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Akhir Januari, Commuter Line Layani Jalur Angke-Rangkasbitung

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Ade Miranti

Ilustrasi Foto: iStock Photo

Ilustrasi Foto: Rumah123/iStock

Bertambah lagi jalur pelintasan Kereta Rel Listrik (KRL) commuter line yang akan dilewati, yakni menuju Angke hingga Rangkasbitung. Selama ini, perjalanan menuju kedua wilayah ini masih menggunakan lima kereta lokal setiap harinya.

Akan tetapi, saat KRL commuter line mulai melayani jalur tersebut, kereta lokal akan berkurang menjadi empat rangkaian. Selain itu, sarana dan pra sarana listrik  di Stasiun Angke rampung, akan mulai dioperasionalkan kembali.

“Dengan selesainya pekerjaan elektrifikasi sampai dengan Stasiun Rangkasbitung, dalam waktu dekat mungkin akhir bulan ini atau awal bulan depan, kami mulai mengoperasikan KRL sampai dengan Rangkasbitung,” kata Direktur Utama PT KCJ, Muhammad Nurul Fadhila, seperti dikutip dari Kompas.com, Rabu (11/1).

Baca juga: Luar Biasa! Stasiun Kereta Ini Terintegrasi dengan Moda Transportasi Massal Lainnya

PT KCJ menargetkan sebanyak 1,2 juta penumpang bisa terlayani pada 2019 mendatang. Pada hari kerja, penumpang menuju jalur Angke-Rangkasbitung bisa mencapai 5 ribu orang.

Akan tetapi, pada saat libur, jumlah penumpang melonjak hingga 9 ribu orang. Jumlah tersebut akan semakin bertambah ketika KRL commuter line beroperasi.

Baca juga: Mulai 20 Desember Jangan Cari-Cari Lagi Terminal Pulogadung Ya!

Pada tahap awal, PT KCJ mengoperasikan empat perjalanan. Yakni, Rangkasbitung-Angke dengan keberangkatan Pukul 04.50 WIB, Angke-Rangkasbitung Pukul 08.10 WIB, Rangkasbitung- Angke Pukul 08.25 WIB, serta Angke-Rangkasbitung Pukul 15.10 WIB.

“Secara bertahap, seluruh operasional kereta lokal nanti akan digantikan dengan KRL. Saat grafik perjalanan kereta api atau Gapeka 2017 berlaku April 2017 mendatang,” ujarnya. (Wit)

 


Tag: , , ,