9 Warna Rumah Minimalis Ini Bisa Membawa Aura Positif ke Hunianmu!
Pemilihan warna cat rumah akan sangat memengaruhi hasil akhir tampilan hunianmu. Untuk kamu yang mau punya rumah dengan aura positif, coba deh ide warna rumah minimalis ini!
Rumah dengan desain minimalis kian terus diminati oleh banyak orang hingga saat ini.
Selain desainnya yang cukup abadi, rumah minimalis juga mudah dikreasikan dengan baik termasuk pemilihan warna rumah, baik untuk bagian interior maupun eksterior.
Sebab, pemilihan cat tembok pada warna rumah minimalis tidak hanya meningkatkan nilai estetika saja, melainkan juga bisa membuat aura rumah menjadi lebih positif.
Inilah kenapa warna rumah minimalis akan sangat berpengaruh terhadap karakter dari sang tuan rumah.
Oleh sebab itu, pemilihan cat rumah minimalis menjadi salah satu hal penting, baik warna cat tembok maupun cat dinding rumah.
9 Inspirasi Warna Rumah Minimalis yang Membawa Aura Positif
Untuk memberikan preferensi terbaik mengenai warna rumah, berikut ini ada sembilan inspirasi warna rumah terbaik yang layak untuk dipertimbangkan!
Yuk, simak bersama-sama!
1. Cat Warna Kuning Pastel
Warna kuning pastel merupakan salah satu warna yang sering dipilih banyak orang saat memilih cat tembok dan cat dinding untuk rumah secara langsung.
Tak hanya sekadar memberikan nuansa rumah penuh warna saja, cat tembok warna kuning pastel juga memiliki filosofi yang baik berdasarkan fengshui.
Apalagi warna kuning pastel selalu dicirikan sebagai warna yang harmonis, juga bermakna baik.
Secara umum, warna kuning pastel seringkali digunakan pada cat tembok pada sisi interior rumah.
Salah satu tujuan yang paling penting dalam penggunaan warna kuning pastel adalah kemampuannya dalam mengatur cahaya rumah dengan baik.
2. Cat Warna Biru Muda
Salah satu warna yang cukup abadi pada sebuah rumah minimalis ialah biru muda.
Cat warna biru muda memiliki unsur yang sangat baik.
Ia dapat diartikan sebagai warna yang bersifat menenangkan dan nyaman.
Oleh karena itu, warna ini tidak hanya cocok sebagai cat tembok pada eksterior rumah, melainkan juga sangat menarik untuk interior rumah.
Tak hanya itu, warna biru muda juga sangat cocok bila dipadukan dengan warna netral seperti putih.
Perpaduan keduanya bisa menimbulkan gradasi warna yang sangat menarik.
3. Cat Warna Hijau Tosca
Warna hijau selalu memberikan unsur sejuk dan alami pada sebuah rumah minimalis, tak terkecuali untuk warna hijau tosca.
Mempunyai arti keseimbangan secara emosional, secara teoritis penggunaan warna hijau tosca tidak hanya membuat rumah menjadi sejuk.
Melainkan juga membuat rumah menjadi terlihat elegan, khususnya pada sisi interior rumah.
Tak hanya elegan dari kasat mata, cat warna hijau tosca juga sangat mudah dipadukan dengan warna lain.
Mulai dari warna netral juga dengan warna pastel seperti coklat muda, biru muda, sekalipun penggunaan furnitur berwarna coklat, pastinya warna hijau tosca bisa memberikan aura positif pada rumah.
4. Cat Warna Oranye
Secara psikologis, warna oranye dapat diartikan sebagai optimisme, persahabatan, dan juga kehangatan, sehingga warna ini terlihat sangat peka pada indera penglihatan.
Umumnya, penggunaan cat berwarna oranye disebabkan adanya keinginan pemilik rumah untuk membentuk gradasi warna yang sudah ada pada sisi cat tembok, dan cat dinding supaya menghasilkan kesan full color secara menyeluruh.
Dalam aplikasinya, penggunaan cat berwarna oranye tidak hanya digunakan sebagai warna dasar interior rumah, melainkan juga digunakan pada sisi fasad rumah.
5. Cat Warna Ungu Pastel
Warna ungu memang sering dicirikan sebagai warna misterius.
Namun warna ini justru memiliki pesona unik untuk warna rumah minimalis terbaik saat ini.
Meski bukan warna yang bersifat umum, warna ungu pastel tergolong sangat mudah untuk dikreasikan, terlebih padu padan nya pun juga cukup bervariasi.
Kalau kamu pecinta warna ungu pastel, rasanya memadukan warna ini dengan warna putih, merah muda, dan silver akan menghasilkan efek yang sempurna.
6. Cat Warna Coklat Muda
Kalau kamu menginginkan kesan yang mewah dan elegan pada sebuah rumah, maka warna coklat muda adalah pilihan terbaik.
Kesan mewah dan elegan tersebut tidak hanya terpancar dari cat tembok eksterior saja, tapi juga bagian interior dengan coklat muda akan terasa sempurna untuk dilihat.
Selain memberi kesan mewah, warna coklat muda juga sangat mudah untuk dikreasikan.
Tak hanya dari segi permainan warna namun juga pemilihan furnitur yang senada dengan warna coklat muda, sehingga paduannya terlihat pas.
7. Cat Warna Abu-abu
Di dalam sebuah rumah minimalis, pemanfaatan nuansa monokrom seringkali menjadi inspirasi favorit, salah satunya ialah pemanfaatan warna abu di rumah.
Meski tergolong sedikit warna netral dan bersifat gelap, namun warna abu-abu memiliki ciri khas.
Campuran warna tersebut dengan warna lain akan menciptakan gradasi yang cukup menarik, sehingga menimbulkan kesan yang maskulin.
Selain dipadukan dengan warna monokrom, kamu juga bisa memadukan warna abu dengan warna oranye dan biru tua.
Perpaduan tersebut pastinya akan terlihat alami.
8. Cat Warna Merah Bata
Kesan klasik dan berkelas selalu terpancar dari warna merah bata, apalagi jika diaplikasikan pada cat tembok interior rumah.
Tak hanya nuansa klasik, warna merah bata juga memberikan nuansa fresh yang mempercantik rumah, apalagi jika diaplikasikan di ruang keluarga, pastinya akan sangat sempurna.
Supaya menimbulkan kesan yang unik, warna merah bata akan terlihat padu dengan warna putih dan kuning.
9. Cat Warna Putih
Dikenal sebagai warna yang tak lekang oleh waktu, warna putih juga bisa menjadi inspirasi warna rumah minimalis terbaik lho.
Selain penggunaan tema dan penerapan efek warna rumah, aplikasi furnitur yang baik juga akan meningkatkan nilai estetika pada cat warna putih.
Tak hanya sekadar efek monokrom saja, ada banyak inspirasi warna putih yang sangat menarik salah satunya warna putih dengan efek off white dan broken white yang terlihat berkelas.
Inspirasi warna rumah minimalis tersebut tak hanya meningkatkan nilai estetika saja, melainkan juga dapat memberikan aura positif terhadap rumah dan penghuninya.
Untuk mengetahui informasi seputar properti dan tips menarik mengenai rumah, simak terus di artikel.rumah123.com
Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti Summarecon Mutiara Makassar hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!