OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

9 Desain Kamar Tidur Minimalis Terbaik 2021, Cocok untuk Ukuran Sempit

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Reyhan Apriathama

Beristirahat merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan di rumah, sehingga rancangan kamar tidur minimalis harus diperhatikan dengan sangat baik.

Pasalnya, kamar tidur minimalis memiliki tekstur kenyamanan sehingga penghuni rumah dapat beristirahat pulas.

Tak hanya sekadar kenyamanan, faktor estetika dan fungsional pun juga turut dirancang dengan baik sehingga kamu semakin betah saat beristirahat di rumah.

Adapun, kamar tidur tersebut tak perlu berukuran besar namun juga bisa dirancang dengan ukuran terbatas. 

Lantas, seperti apa desain kamar tidur minimalis terbaik dengan sentuhan fungsional terbaik? Simak pembahasannya bersama-sama!

Inspirasi Kamar Tidur Minimalis Terbaik 2021, Cocok di Ruangan Sempit 

Apabila keterbatasan ruang menjadi hal yang mutlak, rasanya tidak salah untuk merancang desain kamar tidur minimalis terbaik 2021 secara lengkap berikut ini.

1. Kombinasi Warna Putih di Ruangan Sempit 

Kamar tidur minimalis_1

Sumber : @griyoherfi

Pemilihan kombinasi warna putih merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk merancang kamar tidur minimalis di ruangan sempit.

Pasalnya, warna putih dengan konsep terang akan mengurangi dampak klaustrofobia sehingga menambah keluasan ruang.

Kamu bisa merancang konsep warna putih dengan aksen hiasan dekoratif dengan suasana terbuka dari ruang penyimpanan.

2. Sentuhan Industrial dengan Konsep Hijau 

Kamar tidur minimalis_2

Sumber : @lizna_namuri

Kombinasi industrial tak hanya mengutamakan aspek estetika dan sentuhan timeless namun juga tampak menyegarkan.

Oleh sebab itu, kombinasi hijau nan menyegarkan bisa menjadi inspirasi yang sangat menarik untuk diterapkan di rumah.

Kedua aksen tersebut tampak memadukan unsur kesegaran yang tampak alami, sehingga suasana beristirahat semakin tenang di rumah.

3. Aksen Warna Warni di Ruangan Sempit 

Kamar Tidur Minimalis_3

Sumber : @liz3vani

Inspirasi desain kamar tidur minimalis lainnya juga sangat menarik untuk diterapkan dengan sentuhan warna-warni meski berada di ruangan sempit.

Konsep  warna-warni pada sisi lemari dan kasur bertekstur merah tampak menambah unsur estetis di lahan terbatas.

Meski permainan warna tampak seimbang, kamu juga bisa memadukan tanaman hias maupun tanaman rambat untuk mengurangi kebosanan.

4. Warna Gelap dengan Kombinasi Elegan

Kamar Tidur Minimalis_4

Sumber : @saif_khan

Tak hanya warna-warna terang, kombinasi gelap pada kamar sempit juga tidak salah untuk diaplikasikan secara menarik dan estetis.

Kamu bisa mengaplikasikan sentuhan hitam dengan kombinasi abu-abu yang sangat mewah dari berbagai sudut.

Adapun, kombinasi warna gelap tersebut bisa kamu padankan dengan aksen hiasan lampu yang sangat menghangatkan.

5. Aksen Putih Nan Mewah 

Kamar Tidur Minimalis_5

Sumber : @adhe_rasyha

Tak hanya memiliki suasana timeless, kamar tidur minimalis dengan sentuhan putih juga tampak menghasilkan tekstur mewah seperti pada gambar ini.

Unsur mewah tersebut tampak dirancang dengan wallpaper minimalis dengan motif kontemporer yang sangat kuat.

Adapun, suasana tersebut bisa kamu padukan dengan kasur bermotif kotak-kota yang terlihat senada dengan keseluruhan ruang.

6. Estetis dengan Konsep Dekoratif 

Kamar Tidur Minimalis_6

Sumber : @ummufaaza_

Suasana dekoratif di ruangan sempit memberikan sentuhan penuh kehangatan dengan berbagai motif terbaik.

Tema dasar putih dapat kamu kreasikan dengan konsep monokrom minimalis yang sangat unik dengan kasur bertingkat.

Tak hanya pemilihan aksen warna, kamar minimalis ini juga ditambahkan aksen tanaman hijau yang sangat menyegarkan di pagi hari.

7. Sentuhan Jepang Penuh Ketenangan 

Kamar Tidur Minimalis_7

Sumber : @rumah_stia

Minimalis dan estetis menjadi ciri khas inspirasi Jepang yang tampak sangat menarik dari segala sudut.

Pemilihan tema Jepang sangat layak untuk kamu perhitungkan dengan sangat benar supaya tidak merasa membosankan. 

Unsur lantai parket tanpa dipan ranjang menghasilkan suasana yang simpel namun terlihat nyaman untuk beristirahat. 

8. Konsep Terbuka dengan Suasana Menyegarkan 

Kamar tidur minimalis_8

Sumber : @dirumah.ps

Jika hobi bercocok tanam sudah menjadi kebiasaan baik, pemilihan kamar tidur minimalis dengan konsep terbuka menyegarkan layak diaplikasikan.

Konsep jendela terbuka menambah visibilitas ruangan yang semakin luas meski di lahan terbatas. 

Adapun, unsur visibilitas luas dipadukan dengan sentuhan kayu bikin kamu semakin betah untuk bersantai di kamar.

9. Sederhana di Ruangan Sempit 

Kamar tidur minimalis_9

Sumber : @irma_styana

Konsep sederhana tak hanya sekadar mengutamakan aspek fungsional, namun juga bisa kamu rancang secara estetis.

Unsur kamar tidur sederhana ini dapat diaplikasikan dengan kombinasi warna krem dengan motif garis penuh kelembutan.

Suasana sederhana di ruangan sempit ini tampak elegan dengan tingkat kepraktisan yang sangat baik.

Demikian beberapa referensi desain kamar tidur minimalis terbaik yang bisa kamu aplikasikan secara menarik meski di ruangan sempit.

Temukan inspirasi menarik seputar rumah idaman, selengkapnya di Rumah123.

“Simak keunggulan perumahan Dua Putri Mandiri di sini.”


Tag: ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya