OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

8 Model Teras Rumah Minimalis 1x3 Terbaik 2022, Fungsional dan Aesthetic!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Reyhan Apriathama

Teras Rumah Minimalis 1x3

Kamu bisa tentukan model teras rumah minimalis 1×3 terbaik 2022 yang fungsional dan aesthetic. Simak rekomendasinya di sini!

Teras rumah bagi beberapa orang menjadi salah satu area hijau yang sangat penting, terlebih akan berpengaruh terhadap sirkulasi udara.

Tak hanya digunakan sebagai tempat bercocok tanam, teras rumah tersebut juga kerap digunakan untuk bersantai maupun sebagai ruang tambahan.

Salah satu inspirasi yang cukup menarik adalah mengaplikasikan model teras rumah minimalis 1×3 terbaik secara fungsional dan estetis.

Seperti apa inspirasinya? Simak pembahasannya bersama-sama!

Rekomendasi Model Teras Rumah Minimalis 1×3 Terbaik 2022, Fungsional dan Aesthetic

Kamu bisa pilih rekomendasi model teras rumah minimalis 1×3 terbaik 2022 dengan nilai fungsional dan estetika terbaik secara lengkap berikut ini: 

1. Konsep Kering dengan Tema Industrial 

Model Teras depan rumah minimalis 1x3

Sumber: Instagram/@Rumahnayyara20

Model teras rumah minimalis 1×3 pertama bisa kamu aplikasikan dengan aksen industrial kering bertekstur putih.

Unsur teras rumah kering tersebut dipadukan dengan tema industrial, sehingga memberikan konsep yang minimalis namun senada di depan rumah.

Desain ini memberikan kesan menarik, dan sangat cocok untuk bersantai menikmati waktu di hari senja.

2. Kaya Akan Unsur Tanaman 

Model teras rumah minimalis 1x3 hijau d

Sumber: Instagram/@rumah_d14

Apabila kamu memiliki hobi bercocok tanam, maka model teras rumah minimalis 1×3 terbaik ini bisa jadi pertimbangan.

Berbagai tanaman hias tersusun dengan rapi di bagian depan rumah meski berada di lahan terbatas.

Bukan tak mungkin tanaman rumah bisa tumbuh secara berkelanjutan, sehingga memberikan suasana menyegarkan.

3. Konsep Warna Warni Unik 

Model teras rumah minimalis 1x3 warna warni

Sumber: Instagram/@W.H.Pramudita

Jika permainan warna jadi hal yang penting, maka model teras rumah minimalis yang satu ini patut untuk dipertimbangkan.

Pasalnya, model teras rumah minimalis 1×3 ini memadukan warna biru, pink, dan krem dengan kombinasi menyatu.

Aksen ketiga warna tersebut ditambahkan dengan kursi bertekstur rustic, sehingga tidak terlihat membosankan.

4. Warna Pink Penuh Kecantikan 

Model teras rumah minimalis 1x3 warna pink

Sumber: Instagram/@irmadiah_ema_home

Supaya tampak lebih sedap dipandang, pemilihan kombinasi warna pink sebagai model teras rumah minimalis 1×3 layak jadi pilihan.

Tak hanya sekadar warna pink saja, kombinasi bunga dengan aksen warna yang senada juga memberikan kesan menyatu sehingga suasana mencerahkan.

Kamu bisa melihat berbagai bunga, sembari bersantai di depan rumah menghirup udara sejuk. 

5. Putih Abu yang Menarik 

Teras rumah minimalis 1x3 unik

Sumber: Instagram/@Lisa_yunita22

Konsep model teras rumah minimalis berikutnya bisa kamu aplikasikan dengan konsep yang maskulin bertekstur putih dan abu.

Pemilihan warna putih dan abu, memberikan suasana yang nyaman sekaligus menyegarkan dengan sebuah vas bunga di bagian depan.

Terdapat sebuah meja minimalis, yang bisa kamu gunakan untuk menambah nilai dan aspek fungsional terbaik. 

6. Menyala di Samping Rumah 

Teras rumah minimalis 1x3 unik

Sumber: Instagram/@regapealinarni

Model teras rumah minimalis 1×3 pada gambar ini memberikan suasana menyala di samping rumah.

Pasalnya, bukan hanya pemilihan aksen hijau yang luas saja namun juga dilengkapi oleh kursi rustic yang sangat nyaman.

Kamu juga bisa tambahkan aksen bata ekspos warna-warni di bagian dinding, sehingga menambah nilai estetika.

7. Sentuhan Hangat di Depan Rumah 

Teras rumah minimalis 1x3 unik hijau

Sumber: Instagram/@widhyieindah

Rekomendasi model teras rumah cantik dengan suasana yang tidak membosankan lainnya adalah konsep hangat dengan suasana klasik.

Dominasi aksen kayu memberikan suasana yang sangat menyatu, sehingga menambah nilai estetika di depan teras.

Kamu bisa jadikan tempat ini sebagai ruang terbaik untuk bersantai sembari menikmati secangkir teh.

8. Kombinasi Krem dan Warna Biru 

Teras rumah minimalis 1x3 unik warna biru

Sumber: Instagram/@Fitiaevi

Supaya tampak berbeda, padu padan teras rumah minimalis 1×3 kombinasi krem dan biru cukup layak untuk kamu aplikasikan di bagian depan.

Kombinasi warna biru pada bagian pintu dan kursi, dengan fasad krem memberikan sentuhan klasik dan modern.

Terdapat beberapa tanaman hias, sehingga memberikan suasana yang cantik sekaligus menyegarkan.

Itulah beberapa rekomendasi model teras rumah minimalis 1×3 terbaik 2022 yang bisa kamu aplikasikan secara menarik. 

Temukan inspirasi menarik seputar desain hunian idaman terbaik, selengkapnya di artikel.rumah123.com

Kamu bisa wujudkan hunian idaman seperti Summarecon Mutiara Makassar  hanya di Rumah123.com dan 99.co, yang pastinya #AdaBuatKamu!


Tag: , ,


Reyhan Apriathama
Seorang mas-mas penulis Rumah123.com yang suka otomotif, sepak bola, gadget, dan musik-musik lawas.
Selengkapnya