OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

8 Inspirasi Hiasan Rumah Bernuansa Etnik, Ide Terbaik Mempercantik Hunian Pada 2022

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Dodiek Dwiwanto

nhiasan dinding

Saatnya menghadirkan nuansa etnik pada dekorasi rumah. Rumah123.com mengulas enam inspirasi hiasan rumah bernuansa etnik. 

Hiasan rumah bisa berbentuk apa saja. Begitu juga dengan desainnya mulai dari modern hingga klasik. 

Nuansa etnik pun tidak lekang oleh zaman walaupun pernak pernik modern menarik untuk dipajang.

Indonesia adalah negara kepulauan yang terdiri dari ratusan suku yang memiliki kebudayaan berbeda. 

Bagi kamu yang ingin memasang hiasan rumah bernuansa etnik, kamu memiliki pilihan yang banyak sekali. 

Apalagi kalau kamu doyan traveling ke seluruh nusantara, kamu bisa memamerkan oleh-oleh khas daerah. 

Hiasan Rumah Bernuansa Etnik yang Bisa Mempercantik Interior Rumah

1. Sarung Bantal 

Salah satu hiasan rumah bernuansa etnik yang bisa kamu pajang di rumah adalah sarung bantal. 

Bisa berupa sarung bantal untuk kamar tidur atau sarung bantal untuk sofa alias cushion yang ditempatkan di ruang tamu. 

Motifnya beragam mulai dari batik hingga tenun. Batik Indonesia sendiri beragam soal bentuk, warna, dan lainnya. 

Begitu juga dengan tenun. Setiap daerah di Indonesia memiliki kain tenun khas yang memiliki corak menarik. 

2. Taplak Meja 

Kamu bisa menyelaraskan sarung bantal sofa dengan taplak meja di coffee table sehingga terlihat senada.

Banyak produk kerajinan tangan hiasan rumah yang dijual dalam satu set untuk dipasang di ruang tamu rumah. 

Kalaupun tidak senada, kamu bisa memasang taplak meja dan sarung bantal sofa yang masih mirip.

Pilihan lainnya adalah memasang taplak meja di meja makan agar ruang makan bernuansa tradisional. 

3. Selimut dan Sprei 

Tampilkan nuansa etnik di kamar tidur dengan memasang sprei dan selimut bercorak batik atau kain tradisional. 

Saat ini, banyak sprei dengan motif batik. Pilihan motifnya juga beragam lantaran batik Indonesia berbeda satu sama lain. 

Batik yang berasal dari pesisir Pantai Utara Jawa biasanya bercorak lebih bebas dengan warna terang. 

Sementara batik yang berasal dari pedalaman Jawa memiliki corak lebih elegan dengan warna gelap. 

Ini belum menghitung batik dari Bali, Madura, Sunda, Betawi, Kalimantan, dan daerah-daerah lainnya di Indonesia. 

Untuk selimut, sebenarnya kamu bisa memanfaatkan kain tenun tradisional yang berukuran besar. 

Kain tenun Lombok berukuran besar. Kamu bisa menggunakannya sebagai selimut saat tidur di malam hari.

4. Karpet 

Kehadiran karpet akan mengubah tampilan desain interior ruangan dalam hunian kamu. Coba saja untuk menjadikannya hiasan rumah.

Tidak ada salahnya untuk menempatkan kain tenunan khas tradisional sebagai karpet di ruang tamu rumah.

Motif, warna, dan tekstur kain tradisional ini tentunya berbeda dengan karpet biasa. Nuansa etnik semakin terasa. 

5. Gerabah/Tembikar/Keramik 

Hampir semua daerah di Indonesia memiliki kerajinan gerabah, tembikar, atau keramik khas masing-masing.

Bentuknya bermacam-macam mulai dari tempat minum, tempat makan, tempat pajangan, dan lainnya. 

Begitu juga dengan ukurannya. Ada yang kecil, sedang, hingga besar. Kamu bisa menyesuaikan dengan ukuran ruang tamu. 

Di Yogyakarta, ada daerah bernama Kasongan yang menjadi sentra pengrajin gerabah tradisional. 

Jika kamu berwisata ke Yogyakarta, jangan lupa mampir ke daerah ini untuk membeli gerabah tradisional. 

6. Lampu 

Ganti lampu gantung kamu dengan lampu yang bernuansa etnik. Lampu seperti ini mudah didapatkan di daerah wisata. 

Selain lampu gantung, ada juga lampu duduk yang bisa ditempatkan di salah satu sudut ruang tamu, pastinya jadi hiasan rumah yang cantik.

7. Wayang 

Ada beragam jenis wayang di Indonesia mulai dari wayang golek, wayang kulit, wayang beber, dan lainnya. 

Gantung saja wayang golek atau wayang kulit di salah satu sudut dinding ruang tamu atau ruang keluarga. 

Pilihan lainnya adalah menaruhnya di meja sudut di ruang tamu. Biasanya ada semacam dudukan untuk menaruh wayang. 

8. Kerajinan Ukiran 

Indonesia memiliki beragam kerajinan ukiran yang beragam bentuk, ukuran, dan juga warnanya. 

Kamu mau menempatkan ukiran kayu yang unik dari Papua, Jawa, Bali, Kalimantan, atau Sumatera?

Hmm, ternyata inspirasi hiasan rumah bernuansa etnik memang banyak ya, kamu mau pasang dekorasi yang mana untuk ruang tamu?

Artikel Rumah123.com selalu menghadirkan artikel dan tips menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti Green Avenue.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya