OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

8 Ide Denah Rumah 3 Kamar Ukuran 7x9 Terbaru 2022. Paling Favorit!

11 Oktober 2022 · 4 min read Author: Maskah Alghofar

denah rumah 3 kamar

Ingin renovasi hunian tapi bingung dengan denahnya? Intip ide denah rumah 3 kamar ukuran 7×9  meter bisa menjadi inspirasi terbaik pada 2022.

Desain denah rumah minimalis 3 kamar ukuran 7×9 bisa jadi inspirasi untuk membuat hunian keluarga yang nyaman. 

Pasalnya, meskipun berada di lahan yang sempit, kamu bisa mengaturnya agar tetap aesthetic.

Kamu bisa merancang rumah ukuran 7×9 dengan mengatur furnitur dan memanfaatkan ruangan yang ada. 

Rumah sederhana minimalis ini pun bisa didesain menjadi hunian satu atau dua lantai, lo.

Jangan lupa untuk menghadirkan area bersantai seperti teras rumah minimalis yang keren.

Sebagai referensinya, simak gambar dan denah rumah 3 kamar ukuran 7×9 di bawah ini, hanya dari Rumah123.com.

8 Denah Rumah 3 Kamar Ukuran 7×9

1. Denah Rumah 3 Kamar Ukuran 7×9 Minimalis

Denah Rumah 3 Kamar Ukuran 7x9 Minimalis

Sumber: BangunSumatera.com

Denah rumah 3 kamar 1 lantai ini memiliki rancangan dengan ukuran yang berbeda pada setiap ruangannya. 

Kamu bisa membuat kamar utama dengan luas yang lebih lapang daripada kamar kedua dan ketiga.

Menariknya, kamu tetap bisa memiliki ruang tamu aesthetic di rumah kecil seperti ini.

Tidak usah khawatir ya.

2. Contoh Desain Rumah Modern Ukuran 7×9 

Denah rumah minimalis 3 kamar

Sumber: Bergaya.id

Denah rumah minimalis 3 kamar bergaya modern ini juga dapat kamu jadikan inspirasi hunian nyaman untuk keluarga.

Buatlah ukuran setiap kamar berbeda sehingga kamu bisa memanfaatkan sisa lahan untuk ruangan lainnya.

Jangan lupa untuk menata dapur kecil sehingga hunian kecil tetap nyaman untuk ditempati.

3. Denah Rumah 7×9 2 Lantai

denah rumah 3 kamar 2 lantai

Sumber: Bergaya.id

Kamu juga dapat membuat denah rumah 3 kamar 2 lantai seperti pada gambar di atas.

Ada banyak ruang yang dapat kamu buat dengan memanfaatkan lahan yang ada.

Selain memiliki garasi rumah kecil, kamu juga bisa menambah taman depan atau belakang rumah yang cantik.

4. Desain Rumah Sederhana 3 Kamar 7×9 

Desain Rumah Sederhana 3 Kamar 7x9 

Sumber: iCreated.id

Desain rumah sederhana ini memang cocok untuk ukuran lahan yang minimalis yang sempit.

Namun demikian, keindahan rumah tetap harus dijaga dengan menyiasati lahan yang ada.

Misalnya dengan membuat 3 kamar tidur dengan ukuran kecil sehingga kamu bisa memiliki ruangan lain.

5. Desain Rumah 3 Kamar 7×9 dengan Musala

Desain Rumah dengan Musala

Sumber: iCreated.id

Sebagian orang mungkin membangun ruangan khusus untuk beribadah, seperti musala.

Kamu juga bisa membuatnya dengan rumah ukuran ini, lo. 

Coba saja mengambil inspirasi gambar di atas.

Musala minimalis ini tentunya bisa menampung kebutuhan keluarga yang ingin beribadah di rumah saja.

6. Teras Rumah 3 Kamar 7×9 di Pedesaan 

Rumah sederhana di pedesaan

Sumber: Wdesain.com

Sama seperti teras rumah tipe 36, kamu bisa menambahkan pemanis rumah ini untuk ukuran 7×9 meter.

Buat saja taman kecil depan rumah atau jadikan teras sebagai area yang bisa digunakan untuk melakukan hobi.

Misalnya, kamu bisa mulai bercocok tanam tumbuhan obat atau menghadirkan tanaman hias yang cantik.

7. Bagian Fasad Rumah 3 Kamar 7×9

Bagian Fasad Rumah minimalis

Sumber: Aramedia.id

Bagian fasad rumah yang paling terlihat tentu saja bagian depan alias teras dan taman hunian.

Untuk rumah tipe 7×9 meter, kamu bisa menghadirkan fasad rumah yang kukuh dan atap dengan jenis kantilever.

Kamu memiliki teras yang lebih sejuk karena terlindungi langsung dari sinar matahari dan hujan.

8. Tampilan Kamar Tidur Rumah Ukuran 7×9

Tampilan kamar ukuran 3x3

Sumber: YouTube Dodi Kuswadi

Rumah 7×9 meter bisa memiliki 3 kamar dengan masing-masing ukuran 3×3 meter persegi.

Agar bagian dalam kamar tidak terkesan penuh, kamu harus memaksimalkan penggunaan furnitur.

Masukkan saja lemari dan meja belajar setelah menghadirkan tempat tidur ukuran double.

Sebagai pemanis ruangan, kamu bisa membuat desain kamar tidur dengan lampu tumblr.

***

Itulah ide denah rumah 3 kamar ukuran 7×9 yang bisa kamu tiru.

Bagaimana nih menurut kamu?

Temukan artikel menarik lainnya hanya di artikel.rumah123.com.

Sedang mencari hunian di sekitar Bandung? The Billabong Soeta mungkin bisa jadi pilihan menarik lainnya, lo.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena Rumah123.com akan selalu #AdaBuatKamu.


Tag: , ,


Maskah Alghofar

Content Writer

Maskah adalah seorang content writer di 99 Group sejak tahun 2022. Lulusan Penerbitan PoliMedia Jakarta ini mengawali karir sebagai jurnalis online. Kini, Maskah rutin menulis tentang properti, gaya hidup, pendidikan, dan kesehatan.
Selengkapnya