7 Model Meja Dapur Cor Lurus, Pilihan Terbaik untuk Dapur Aesthetic dan Fungsional
Ada berbagai inspirasi meja dapur cor lurus yang membuat area memasak menjadi fungsional dan juga aesthetic. Yuk, simak ulasannya!
Meja dapur menjadi elemen wajib yang harus ada di dalam sebuah area memasak di rumah.
Keberadaan desain meja dapur berfungsi sebagai tempat untuk meletakkan kompor dan juga wastafel cuci piring.
Dengan ukuran meja dapur yang proporsional, pemilik hunian pun dapat menggunakan elemen itu untuk menempatkan perabot memasak berukuran kecil.
Di antara desain yang umum digunakan adalah model meja dapur cor sederhana berbentuk lurus.
Banyak orang lebih suka dengan model tersebut, lantaran ukuran meja dapur cor minimalis dapat mengakomodasi kegiatan memasak.
Bila kamu sedang mencari inspirasinya, Rumah123.com telah mengumpulkan sejumlah gambar meja dapur di bawah ini.
7 Model Meja Dapur Cor Lurus
1. Gaya Meja Dapur Minimalis
Ingin mendapatkan desain dapur perumahan subsidi yang aesthetic? Maka, gambar ini bisa jadi salah satu contoh ide kamu.
Model meja kompor keramik dengan kain gorden, bakal membuat area memasak terlihat rapi dan bersih.
Kamu juga bisa menambahkan rak dapur untuk meletakkan berbagai bumbu dapur, sehingga desain dapur minimalis type 36/72 terlihat teratur.
2. Meja Dapur Warna Netral
Tempat kompor dan cuci piring minimalis dengan tone warna netral akan membuat interior dapur terasa leluasa.
Seperti halnya yang dimiliki dapur minimalis modern ukuran kecil tapi cantik ini.
Agar terlihat rapi, kamu bisa mengkombinasikan desain meja kompor dan tempat cuci piring dengan kitchen set berwarna putih.
3. Model Meja Dapur Aesthetic
Contoh meja dapur dengan keramik dinding motif heksagonal akan menghasilkan tampilan yang menarik.
Apalagi, bila kamu memadukan model meja dapur cor lurus dengan kitchen set warna putih.
Pastinya, bakal terlihat serasai dengan keramik meja dapur cantik motif kayu warna cokelat muda.
4. Inspirasi Meja Dapur yang Menyegarkan
Mau punya model meja kompor keramik dengan tampilan menyegarkan? Nah, gambar ini bisa jadi pilihan kamu.
Penggunaan lemari kabinet minimalis warna hijau akan memberi sentuhan visual yang menyegarkan mata.
Perpaduan tersebut sangatlah cocok digunakan pada ukuran dapur ideal di rumah minimalis sederhana.
5. Meja Dapur Cor Sederhana
Meski sederhana, meja dapur cor lurus bisa juga diberikan sentuhan mewah dengan pemilihan keramik yang tepat.
Kamu bisa menggunakan material granit sebagai keramik dinding dapur, sehingga dekorasi area memasak terlihat lebih bagus.
Untuk itu, pilihlah granit warna netral dengan motif garis abstrak yang natural.
6. Bentuk Meja Cor Memanjang
Fungsi dan tampilan dapur ukuran 1 meter ini kian lengkap berkat adanya meja cor dengan desain memanjang.
Dinding keramik meja dapur dengan motif minimalis mampu memberi kesan yang unik dan estetik.
Kombinasikan pula meja dapur cor lurus dengan penggunaan kran air modern yang dapat menambah kesan mewah.
7. Desain Meja Dapur yang Elegan
Dapur minimalis ukuran 2×3 meter tersebut terlihat menarik dengan hadirnya tempat kompor minimalis yang dirancang memanjang.
Kombinasi material keramik warna cokelat muda dan lemari kabinet kayu, menghasilkan tampilan dekorasi bernuansa natural.
Nah, itulah berbagai inspirasi meja dapur cor lurus yang bisa jadi ide kamu dalam membangun dapur impian
Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu ya!.
Baca juga ulasan artikel terkait rekomendasi produk, gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.
Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com, karena kami #AdaBuatKamu.
Rekomendasi terbaik untuk memiliki rumah mewah di kawasan Jakarta Timur, pastinya adalah Jakarta Garden City.