OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

6 Cara Mengusir Ulat Bulu di Sekitar Rumah, Pakai Cara Alami Ternyata Memang Ampuh!

19 Juli 2022 · 6 min read Author: Dodiek Dwiwanto

teror ulat bulu

Sumber: Okezone

Ulat bulu bisa bermunculan di rumah kamu yang memiliki banyak pohon. Jangan khawatir ada sejumlah cara mengusir ulat bulu secara alami.

Fenomena kemunculan ulat bulu kembali terjadi Kabupaten Bekasi, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Situs berita online Detik.com dan Pikiran-Rakyat.com melansir bahwa ribuan ulat bulu muncul di sebuah perumahan. 

Perumahan tersebut adalah klaster Celebration Town, Grandwisata, Bekasi pada awal Maret 2020 silam. 

Ulat bulu ini tidak hanya memenuhi pohon-pohon, namun juga telah merambah ke rumah-rumah warga. 

Serangan hewan ini sudah terjadi sejak satu pekan sebelumnya, namun warga belum mengetahui asal mula ribuan ulat bulu tersebut. 

Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi telah membantu menangani masalah ini dengan menyemprotkan air. 

Sebenarnya, kemunculan ulat bulu ini juga terjadi di Bekasi Timur pada pertengahan Januari 2020. 

Selain itu, fenomena ini juga terjadi di Sukabumi, Jawa Barat pada Maret 2020 dan Kediri, Jawa Timur pada Januari 2020. 

Sebenarnya, ulat bulu bukanlah hewan yang tergolong berbahaya, namun binatang ini bisa membuat manusia mengalami gatal dan ruam. 

Saat kulit manusia bersinggungan dengan ulat bulu, maka buku-bulu halus ini akan masuk ke dalam kulit. 

Racunnya masuk sehingga kamu merasa gatal, hal inilah yang membuat kamu tidak nyaman, meskipun memang tidak mematikan. 

Ada sejumlah cara alami dan non alami dalam mengatasi ulat bulu tersebut, namun cara alami ternyata tetap ampuh. 

Situs properti Rumah123.com mengolahnya dari berbagai sumber mengenai cara mengusir ulat bulu.

Cara Mengusir Ulat Bulu 

1. Memiliki Tanaman untuk Mengusir Ulat Bulu 

cara mengusir ulat bulu

Ulat bulu merupakan hama, hewan ini tidak menyukai sejumlah tanaman berbau menyengat sehingga akan pergi secara perlahan. 

Seperti halnya nyamuk dan serangga lainnya, ulat bulu bisa dihalau dengan memakai tanaman yang beraroma menyengat. 

Kalau kamu memiliki tanaman yang tidak disukai oleh ulat, maka hal ini menjadi cara alami dalam mengusir ulat bulu. 

Tanaman seperti kemangi, lavender, dan mint bisa membantu dalam usaha mengusir ulat bulu yang ada di taman. 

Daun dari sederetan tanaman ini tidak disukai oleh ulat bulu, salah satu penyebabnya adalah aromanya yang menyengat. 

Kamu bisa menempatkan tanaman ini dalam pot, lantas kamu menaruhnya dekat area yang dipenuhi oleh ulat bulu. 

2. Memelihara Hewan Unggas Untuk Mengusir Ulat Bulu

cara mengusir ulat bulu

Kalau rumah kamu memiliki pekarangan atau halaman yang luas, maka cara mengusir ulat bulu ini bisa diterapkan. 

Kamu bisa memelihara hewan unggas yang menjadi salah satu predator atau pemangsa dari ulat bulu. 

Ada sejumlah hewan unggas yang bisa menjadi pilihan untuk mengatasi ulat bulu seperti ayam, burung, atau bebek. 

Namun, ayam dan bebek bisa menjadi andalan lantaran relatif mudah saat dilepas dan ditangkap. 

Sementara burung tentunya tidak seperti itu, kecuali kamu memelihara burung dara yang bisa kembali ke sarangnya. 

Meski begitu, kamu bisa menaruh sangkar burung dekat dengan tanaman yang dipenuhi oleh ulat bulu. 

Nantinya, hal ini bisa menarik perhatian burung-burung liar untuk mampir dan ikut memangsa ulat bulu. 

Kamu bisa membiarkan ayam atau bebek untuk memangsa ulat bulu sambil tetap memerhatikannya agar tidak lepas. 

Ayam dan bebek akan mencari ulat bulu di bagian tanaman yang tersembunyi sehingga masalah penyebaran ulat bulu ini bisa teratasi. 

3. Menyebarkan Semut Rangrang untuk Mengusir Ulat Bulu 

cara mengusir ulat bulu

Semut rangrang? Mungkin banyak orang yang belum mengetahui seperti apa semut rangrang, meski semut ini wira wiri di rumah. 

Semut ini memiliki bentuk tubuh sedang dibandingkan jenis semut lainnya dan berwarna merah, bukan hitam ya. 

Nah, kalau dari ciri-ciri fisik seperti ini, pastinya kamu tahu dan bisa membedakan semut rangrang dengan semut lainnya. 

Kamu tidak perlu menangkap atau mengumpulkan semut rangrang. Kamu hanya perlu membelinya di toko makanan burung. 

Semut jenis ini bisa digunakan untuk membasmi ulat bulu yang muncul di pekarangan atau halaman rumah. 

Kamu hanya perlu menyebarkan sejumlah semut rangrang di dekat area yang dipenuhi oleh ulat bulu. 

Semut rangrang bisa membantu mengatasi hama ulat bulu secara alami karena akan memangsa ulat bulu. 

Tidak hanya itu, keberadaan semut rangrang juga dapat mendatangkan burung-burung ke halaman rumah. 

Nantinya, burung-burung ini akan membantu memangsa ulat bulu yang ada berada di taman atau pekarangan, cara mengusir ulat bulu secara alami.

4. Membuat Pestisida Alami untuk Mengusir Ulat Bulu dari Bubuk Bacillus Thuringiensis

cara mengusir ulat bulu

Kamu juga bisa mengusir ulat bulu dengan menggunakan pestisida yang tentunya terbuat dari material alami. 

Pestisida alami ini menggunakan bubuk Bacillus Thuringiensis, bakteri ini sebenarnya hidup di tanah.

Bubuk ini sangat mematikan bagi ulat bulu, namun ternyata aman bagi makhluk lain termasuk manusia. 

Saat ulat bulu memakan daun yang ada bubuk Bacillus Thuringiensis ini, hewan ini akan langsung mati. 

Bubuk Bacillus Thuringiensis ini bisa menjadi obat pembasmi ulat bulu yang ampuh dan juga alami. 

5. Membuat Pestisida Alami untuk Mengusir Ulat Bulu dari Cabe Merah 

cara mengusir ulat bulu

Cara membasmi ulat bulu juga bisa membuat membuat pestisida alami dengan bahan cabe merah, sabun, air, dan bawang putih. 

Kamu bisa merendam semua bahan terlebih dahulu, setelah itu, masukkan air tersebut ke dalam semprotan. 

Cukup semprotkan air ke ulat bulu untuk membunuh dan menghalau hewan ini dari tanaman, taman, dan juga rumah.  

Kamu bisa melakukannya secara rutin hingga tidak ada lagi ulat bulu yang ada di taman ataupun di rumah.

Langkah ini cara menghilangkan ulat bulu di pohon secara efektif dan efisien dengan menggunakan bahan alami, cara mengusir ulat bulu dengan mudah.

6. Membasmi Ulat Bulu dengan Air Beras 

cara mengusir ulat bulu

Cara membasmi ulat bulu dengan air beras bisa dilakukan juga lho, menggunakan air cucian beras. 

Gunakan jamur Beauveria Bassiana yang dikembangbiakkan dengan menggunakan dua pilihan media tanam. 

Kamu bisa menggunakan media tanam berupa air bekas atau limbah cuci beras ataupun air kelapa. 

Cairan ini bisa diendapkan selama 1-3 jam saja, meski ada yang mengatakan lebih bagus jika sampai 7 hari. 

Setelah itu, kamu hanya perlu memberikan jamur ini ke ulat bulu yang terbukti efektif untuk membunuhnya. 

Ulat bulu yang terkena bakteri Beauveria Bassiana ini akan mati dalam waktu beberapa hari kemudian. 

Nah, cara mengusir ulat bulu secara alami memang banyak. Kamu bisa mencoba salah satu atau mungkin semuanya nih.

Simak terus artikel mengenai cara menangani hewan berbahaya di rumah seperti ulat bulu, tikus, musang, dan lainnya. 

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuat Kamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya