OK
Panduan

5 Rekomendasi Apartemen di Cikarang Lokasi Strategis, Harga Mulai Rp350 Jutaan

19 Juli 2022 · 3 min read Author: Siti Nurhikmah

Cikarang bisa menjadi kawasan alternatif untuk kamu yang tertarik membeli hunian dengan harga terjangkau namun tetap nyaman. 

Tren properti di sejumlah wilayah di Jawa Barat seperti di Cikarang juga masih menjadi favorit setiap tahunnya loh. 

Meski disebut sebagai kota pinggiran ibu kota, memiliki hunian di Cikarang terbilang cukup baik sebagai tempat tinggal atau investasi.

Terlebih lagi karena pembangunan di kawasan Cikarang tergolong sangat pesat. 

Cikarang menjadi kawasan potensial hunian bagi para pekerja sekaligus kawasan yang bernilai ekonomis.

Kini, sudah banyak pilihan apartemen di Cikarang dengan harga terjangkau namun tetap strategis jika kamu ingin berpergian ke berbagai  tempat lainnya. 

Yuk, intip lima rekomendasi apartemen di Cikarang berikut ini:

The Oasis – Rp350 Juta

Apartment The Oasis Cikarang Tower

The Oasis bisa jadi pilihan apartemen untuk kamu yang menyukai desain mewah. 

Apartemen studio dengan luas 33 meter persegi ini hanya dibanderol Rp350 juta. 

Fasilitas di dalam apartemen ini pun cukup lengkap, mulai dari keamanan 24 jam, gym center, hingga jogging track. 

Selain itu, apartemen ini juga dekat dengan berbagai fasilitas umum di sekitarnya seperti shopping center, sekolah, hingga rumah sakit. 

Tak perlu khawatir untuk urusan akses transportasi, sebab lokasi apartemen dekat dengan pintu tol Cikarang Barat. 

Vasanta Innopark – Rp450 Juta

APARTEMEN VASANTA INNOPARK BERNUANSA KOTA JEPANG

Kalau apartemen Vasanta Innopark ini akan cocok untuk kamu yang menyukai gaya minimalis dengan nuansa Jepang. 

Apartemen dengan desain elegan ini mengusung konsep Integrated City Within a City. 

Berlokasi di KM 24 ruas tol Jakarta Cikampek atau di dalam kawasan industri MM2100, Vasanta Innopark berada di pusat proyek pembangunan nasional. 

Mulai dari pembangunan ruas tol Jakarta Outer Ring Road ke 2 (JORR2), Tol layang Jakarta Cikampek (Elevated Tol Road), LRT, dan MRT. 

Apartemen ini juga hadir dengan 28 fasilitas premium terintegrasi di dalam satu kawasan.

Didukung dengan seni arsitektur berkualitas asal Jepang, kamu akan menemukan inovasi di setiap sudutnya komplek apartemen ini. 

Trivium Terrace – Rp600 Juta

Apartement Trivium Terrace Lippo Cikarang

Rekomendasi apartemen di Cikarang dengan lokasi yang strategis lainnya yakni Trivium Terrace

Sebab, lokasi dekat dengan exit tol Cikarang Barat Km. 28, exit tol Cibatu Km. 34,7 dan Cikarang Utama Km. 3. 

Tak hanya itu, terdapat berbagai area Industri yang ada di sekitarnya, seperti Hyundai, EJIP, Delta Silicon, KITIC, Jababeka, hingga MM2100. 

Selain itu, lokasinya juga dekat dengan area-area komersil seperti food center, rumah sakit, hingga sekolah. 

Azalea Suites – Rp900 Juta

Apartemen Azalea

Ingin apartemen yang cukup luas dengan lokasi yang strategis? 

Maka, apartemen Azalea Suites bisa kamu jadikan pilihan. 

Dengan luas 44 meter persegi, apartemen ini juga berada dekat dengan tol Cikarang Barat. 

Selain itu, terdapat berbagai area komersil di sekitarnya seperti rumah sakit, pusat perbelanjaan, hingga kawasan industri. 

Selain itu, apartemen memiliki konsep a la Jepang dengan mempunyai lingkungan yang tenang. 

Dengan begitu, kamu jadi lebih nyaman beristirahat saat berada di dalam hunian. 

Orange County – Rp1,25 M

Apartemen Bagus di Orange County

Apartemen dengan luas 65 meter persegi ini cocok untuk kamu yang memiliki keluarga kecil dengan satu orang anak. 

Sebab, apartemen Orange County ini dilengkapi dengan dua kamar tidur. 

Sama seperti apartemen lainnya, Orange County juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas. 

Mulai dari jogging track, kolam renang, keamanan 24 jam, hingga fitness centre.

Apartemen ini juga dapat diakses dari berbagai pilihan exit tol seperti pintu tol Cibatu KM 34,7 dan Cikarang Pusat KM 37. 

Lima rekomendasi apartemen di Cikarang di atas bisa kamu jadikan pilihan jika ingin membeli hunian dengan harga terjangkau di lokasi yang strategis. 

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti  Park Ville Serpong Astoria hanya di www.rumah123.com.


Tag: ,


IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA