OK
Panduan

5 Jenis Panel Dinding Rumah, Dilengkapi dengan Kelebihan dan Kekurangannya

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Siti Nurhikmah

panel dinding

Panel dinding menjadi salah satu elemen yang digunakan untuk mempercantik dinding di rumah.

Salah satunya dengan menghadirkan dinding latar belakang yang dekoratif.

Elemen penutup dinding ini akan menghadirkan estetika ruangan jadi terlihat lebih menarik.

Yuk, cari tahu tentang panel dinding beserta berbagai jenis, sistem, serta kelebihan dan kekurangannya di bawah ini:

Sistem Panel Dinding

Panel dinding diketahui memiliki dua sistem.

Pertama menggunakan cara sederhana untuk memasang panel atau papan dinding langsung setelah selesai.

Sistem ini berlaku untuk permukaan dinding lurus atau panel ringan.

Cara lain yang juga kerap digunakan adalah sistem rangka grid atau kisi.

Ukuran kisi ini dapat bervariasi sesuai dengan ukuran dan pola panel.

Bahan bingkai dapat berupa logam atau kayu tergantung pada bahan dan berat panelnya.

Sistem grid juga lebih efektif karena dapat membantu memperbaiki dinding yang membelok.

1. Panel Dinding Dekoratif

Panel dinding yang satu ini dikenal untuk meningkatkan estetika ruangan.

Tak heran jika banyak orang yang menggunakan jenis panel dinding ini untuk melindungi permukaan dinding.

Elemen dekoratif ini juga hadir dalam berbagai ukuran dan material. 

Dinding umumnya kerap mengalami keretakan, maka panel dinding dekoratif bisa jadi solusi yang pas.

Panel yang satu ini juga tersedia dalam berbagai bahan, mulai dari kayu, papan gypsum, papan pra-fabrikasi, logam, lembaran PVC, kain, laminasi dan lain sebagainya. 

2. Panel Dinding Tile Board

panel dinding mdf

Panel dinding tile board merupakan papan MDF (Medium Density Fiberboard) dengan lapisan melamin di bagian atasnya dan terlihat seperti ubin keramik biasa.

Bahan ini memiliki alur sekilas seperti sambungan ubin. 

Panel dinding tile board akan lebih mudah dan cepat ketika diapasang karena tidak ada pengerjaan sipil yang berat.

Secara konsep, semakin kecil ukuran panel maka semakin banyak jumlah bingkai yang dibutuhkan karena akan menjadi semakin rumit.

Panel ini sangat cocok untuk memperbaiki ukuran panel yang lebih besar.

Bahan tile board ini lebih cocok digunakan di dinding dapur, toilet, bak mandi, dapur, kafe dan lain sebagaianya.

3. Panel Dinding Utilitas

Jenis panel dinding yang selanjutnya adalah panel dinding utilitas.

Panel ini biasanya digunakan untuk menggantung atau meletakkan barang-barang kecil sebagai dekoratif dinding.

Jenis panel yang satu ini memiliki bentuk papan berlubang dengan barisan lubang kecil untuk menahan paku dan pasak.

Panel ini tersedia dalam beragam warna serta tekstur kayu.

4. Panel Dinding Akustik

panel dinding akustik

Hadir dalam material dengan bentuk panel peredam ruangan, jenis akustik ini disebut bisa mengurangi terjadinya gema dan suara dengung. 

Mulai dari studio rekaman, home theater, ruang auditorium, ruang rapat, dan lain sebagainya.

5. Panel Dinding Eksterior

Jenis panel dinding yang terakhir adalah eksterior.

Sesuai namanya, panel ini berada di luar rumah dengan fungsi melindungi permukaan dinding dari efek atmosfer dan cuaca yang keras.

Dalam sistem bangunan, panel strukturan ini dapat menggantikan fungsi dinding dan panel eksterior.

Sistem ini mengompilasi lembaran insulasi busa kaku yang diapit di antara lapisan papan keras atau bahan eksterior lainnya.

Panel ini juga berguna untuk menciptakan struktur ringan dan dicetak masal.

Kelebihan Panel Dinding

Beriku beberapa kelebihan penggunaan panel dinding pada rumah:

– Kehadiran panel dinding menghadirkan interior ruangan yang elegan dan nyaman.

– Banyak alternatif yang tersedia untuk membuat permukaan dinding polos, bertekstur dan juga tampilan 3D.

– Panel bisa melindungi ruangan secara thermal, mengurangi panas radiasi dan sebagai isolasi akustik.

– Penggunaan panel dinding bisa menyembunyikan kekurangan tampilan permukaan dinding.

– Adanya panel dinding bisa menyembunyikan kabel atau guratan yang kurang apik di permukaan dinding.

– Dapat berguna untuk meletakkan lampu aksen, speaker untuk kebutuhan hiburan dan lainnya.

– Panel dapat diganti dengan mudah sehingga mudah untuk mengubah dekorasi dinding rumah.

Kekurangan Panel Dinding

Panel dinding juga memiliki beberapa kekurangan, di antaranya adalah:

– Beberapa bahan dan desain membuat panel dinding harus memiliki sambungan terbuka atau lubang pada panel yang bisa menjadi rumah bagi serangga, terutama kecoa.

– Proses pengerjaan memungkinkan terjadinya keretakan pada panel atau bahkan pecah.

Itulah penjelasan lengkap terkait jenis panel dinding beserta sistem dan kelebihan serta kekuragannya.

Jangan lupa kunjungi artikel.rumah123.com untuk dapatkan artikel menarik lainnya seputar properti. 

Kamu juga bisa mencari properti yang sesuai kebutuhanmu seperti Volta Residence hanya di www.rumah123.com.



IKLAN

Tutup iklan
×

SCROLL UNTUK TERUS MEMBACA