OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Cara Membuat Pupuk Kompos dari Sampah Organik, Super Mudah!

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Kartika Ratnasari

cara membuat pupuk kompos

Penasaran bagaimana cara membuat pupuk kompos dari sampah organik rumah tangga? Langsung saja simak langkah-langkahnya di bawah ini!

Sampah yang dihasilkan oleh setiap rumah alias sampah rumah tangga, punya nilai dan fungsi lebih jika diolah dengan tepat.

Salah satunya adalah sampah basah seperti sisa makanan, yang bisa diolah menjadi pupuk kompos.

Untuk kamu yang gemar bercocok tanam, pastinya tahu bahwa pupuk kompos dibutuhkan untuk membuat tanaman tumbuh dengan subur. 

Nah, daripada kamu harus keluar uang lagi untuk membeli pupuk kompos, kenapa tak mengolahnya sendiri dari sampah sisa makanan?

Selain lebih hemat, kamu juga ikut berkontribusi dalam melestarikan lingkungan.

Penasaran bagaimana cara membuat pupuk kompos dari sampah rumah tangga?

Langsung saja simak langkah-langkahnya di bawah ini!

Sebelum masuk ke cara membuat pupuk kompos, siapkan dulu alat dan bahan yang dibutuhkan!

Alat yang dibutuhkan:

– Ember berukuran besar dengan penutup

– Sarung tangan

Bahan yang dibutuhkan:

– Sampah organik yang menumpuk di rumah

– Pupuk kandang

– Tanah

– Air

– Larutan gula

– EM4. 

9 tata cara membuat pupuk kompos dari sampah rumah tangga:

cara membuat pupuk kompos

Sumber: The Statesman

Selesai menyiapkan alat dan bahan tersebut, maka kamu bisa langsung membuat pupuk. Seperti ini caranya!

1. Kumpulkan sampah rumah tangga yang akan diolah menjadi pupuk

2. Masukkan tanah ke dalam wadah yang telah disiapkan

3. Masukkan sampah organik, larutan gula, pupuk kandang, EM4, ke dalam ember

4. Sesuaikan kuantitas bahan dengan ukuran ember yang dimiliki

5. Tambahkan tanah untuk menutupi sampah organik

6. Siram permukaan tanah menggunakan air

7. Tutup ember rapat-rapat agar tak terkontaminasi partikel lain

8. Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung

9. Diamkan selama 3 bulan untuk mendapatkan hasil sempurna.

Tak semua sampah di rumah bisa dijadikan pupuk kompos

Sampah rumah tangga terbagi lagi dalam beberapa jenis, tak semuanya bisa digunakan sebagai bahan pupuk kompos.

Maka dari itu, kenali dulu perbedaan jenis-jenis sampah berikut ini:

– Sampah basah: terdiri dari bahan-bahan organik yang mudah membusuk. Misalnya sisa makanan

– Sampah kering: terdiri dari sisa bahan atau material yang tidak bisa atau sulit diurai secara alami.

Misalnya seperti botol plastik, bungkus makanan, dan kabel

– Sampah lembut: terdiri dari partikel-partikel kecil, ringan dan mempunyai sifat mudah beterbangan

– Sampah besar: terdiri dari bangunan rumah tangga yang besar. Misalnya seperti meja, kursi, atau barang-barang elektronik.

Sampah daur ulang rumah tangga yang tidak bisa dijadikan pupuk kompos

Seperti yang telah disebutkan di atas, ada beberapa sampah daur ulang rumah tangga yang tak bisa dimanfaatkan untuk membuat pupuk kompos.

Adapun sampah rumah tangga tersebut antara lain:

– Minyak goreng

– Tumbuhan yang terkenan penyakit

– Kertas kado metalik

– Kacang walnut

– Boks minuman yang dilapisi bahan metal

– Kaca

– Boks kardus makanan bertekstur berminyak

Setelah mengetahui bahan mana yang bisa dan tak bisa dipakai, mari lanjut membahas cara membuat pupuk kompos dari bahan-bahan tersebut.

Keunggulan pupuk kompos organik dibandingkan pupuk lainnya

cara membuat pupuk kompos

Sumber: Knowledge is Wealth

Dilansir dari distan.sukabumikota.go.id pupuk kompos memiliki banyak keunggulan dibandingkan jenis pupuk lainnya, antara lain:

– Semakin mudah melakukan pengolahan lahan karena tanah semakin baik

– Pupuk organik mengandung unsur mikro yang lebih lengkap dibandingkan dengan pupuk kimia

– Pupuk organik akan memberikan kehidupan badi mikroorganisme tanah

– Mampu menjaga kelembaban dari tanah, sehingga akan mengurangi tekanan atau tegangan struktur tanah pada tanaman

– Mampu menjaga dan merawat tingkat kesuburan tanah

– Memberi manfaat  untuk kesehatan manusia, karena banyak kandungan nutrisi dan lebih lengkap dan lebih banyak

– Mampu membantu mencegah erosi lapisan atas tanah

Cara membuat pupuk kompos dari sampah organik sangat mudah kan? Yuk dipraktekkan!

Bagaimana? Mudah kan membuat pupuk kompos sendiri di rumah?

Selain bermanfaat, sampah rumah tangga juga jadi tak menumpuk.

Kamu pun memberikan kontribusi untuk melestarikan lingkungan. Yuk, praktikkan cara-cara di atas!


Tag: ,


Kartika Ratnasari

Content Editor

Kartika Ratnasari adalah seorang Content Editor untuk Berita 99 dan Artikel Rumah123. Ia telah berkecimpung di dunia penulisan sejak tahun 2016. Lulusan Komunikasi UI ini sering menulis di bidang properti, keuangan, dan lifestyle.
Selengkapnya