OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

10 Model Meja Dapur, Bisa untuk Menyiapkan Masakan Atau untuk Tempat Makan

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Dodiek Dwiwanto

model meja dapur

Simak sejumlah rekomendasi model meja dapur yang bisa digunakan untuk menyiapkan masakan dan juga menjadi tempat sarapan lo. 

Kalau kamu memiliki dapur dan ruang makan yang cukup luas, saatnya untuk menghadirkan meja di dapur

Meski begitu, kamu juga masih bisa menghadirkan meja berukuran kecil kalau dapur memiliki luas terbatas.

Biasanya, kalau di luar negeri, orang menyebutnya dengan island, mungkin semacam pulau tersendiri ya. 

Soalnya, kalau ada bagian yang menonjol seperti bentuk L, ada istilah peninsula atau semenanjung, unik juga ya. 

Meja dapur biasanya dipakai untuk berbagai aktivitas, mulai dari menyiapkan masakan hingga untuk makan, cocok untuk sarapan.

Atau jika kamu memang masih bekerja dari rumah atau work from home, gunakan saja area ini untuk bekerja. 

Situs properti Rumah123.com akan membahas sejumlah model meja dapur terbaik untuk kamu, simak ulasannya berikut ini. 

Rekomendasi Model Meja Dapur 

model meja dapur

1. Meja Minimalis dari Kayu 

Model meja dapur minimalis sederhana dari material kayu, pilihan warna terang dipadukan dengan warna putih. 

Contoh meja dapur yang simpel ini tentunya cocok untuk rumah bergaya kontemporer atau minimalis modern.

model meja dapur

2. Material Kayu dengan Desain Vintage 

Tidak usah mematok bentuk meja dapur yang ideal, kamu bisa menyesuaikan dengan luas ruangan dan interior rumah.

Pilihan meja dapur kayu minimalis seperti ini cocok, apalagi desain vintage bisa juga cocok untuk hunian modern.

model meja dapur

3. Meja Berukuran Besar 

Mau memilih model meja dapur cor sederhana atau model meja dapur granit, apapun pilihan tentu sesuai selera. 

Kamu bisa memilih meja berukuran besar seperti ini, cocok untuk sarapan atau bersantai bersama orang-orang terdekat.

model meja dapur

4. Memilih Warna Hitam Putih 

Model meja kompor dan wastafel dengan pilihan warna hitam putih, warna monokrom memang cocok lantaran dianggap netral.

Pilihan model meja dapur minimalis seperti ini memang lebih cocok untuk dapur dengan ukuran luas atau setidaknya cukup luas.

model meja dapur

5. Desain Meja Bar 

Opsi lainnya berupa meja dapur keramik dengan gaya bar, kamu bisa menempatkan kursi yang tinggi seperti ini. 

Ukuran meja dapur keramik memang cukup panjang, bisa memuat empat kursi, tentunya cocok untuk memasak dan berkumpul bersama. 

model meja dapur

6. Warna Hitam yang Elegan 

Pilihan model meja dapur minimalis terbaru berwarna hitam, bahkan kitchen set juga berwarna yang sama.

Kamu bisa menambahkan sejumlah dekorasi pada model meja kompor keramik minimalis, tentunya agar lebih menarik.

model meja dapur

7. Memilih Material Batu Alam

Ingin menaruh model meja dapur granit atau batu alam lainnya? Bisa juga kok, banyak pilihan material meja. 

Sebelum menentukan ukuran meja dapur ideal, coba untuk menentukan luas dapur, tinggi pemakai, dan lainnya. 

model meja dapur

8. Warna Putih yang Netral 

Contoh meja dapur minimalis dengan pilihan warna putih, digabungkan dengan material kayu yang berwarna terang. 

Model meja kompor minimalis ini mempunyai bak cuci piring, pastinya cukup luas untuk menyiapkan makanan.

model meja dapur

9. Material Granit Atau Marmer

Banyak pilihan batu alam untuk meja dapur minimalis seperti marmer, granit, atau lainnya, bisa jadi pilihan terbaik.

Mungkin kamu tidak ingin model meja dapur cor minimalis atau meja dapur Ikea yang menggunakan material kayu. 

model meja dapur

10. Meja Panjang Khas Warung

Model meja dapur panjang khas warung kaki lima, namun diubah menjadi model meja dapur terbaru yang keren. 

Bangku panjang dan juga kursi sederhana ini juga membuat tampilan dapur menjadi lebih berbeda, cocok untuk kamu yang tidak ingin gaya formal.

Wah, banyak juga ya model meja dapur, sebelum menentukannya kamu memang harus mempertimbangkan interior, budget, dan lainnya. 

Rumah123.com pernah membahas mengenai tinggi meja dapur ideal, pastinya bisa tidak sama, tergantung tinggi badan pemilik rumah. 

Jangan lupa membaca artikel Rumah123.com untuk mendapatkan berita, tips, atau panduan yang menarik mengenai properti, desain, hukum, hingga gaya hidup.

Laman ini juga memudahkan bagi para pencari properti, penjual properti, hingga sekadar mengetahui informasi, karena Rumah123.com memang #AdaBuatKamu.

Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti, hanya di Rumah123.com dan 99.co.


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya