OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

10 Ide Desain Interior Ruang Tamu Gaya Mid-Century, Gaya Jadul yang Mewah

19 Juli 2022 · 4 min read Author: Adhitya Putra

desain interior ruang tamu

Saatnya mengubah desain interior ruang tamu dengan gaya mid-century, jangan salah lo gaya ini memang jadul tetapi membuat rumah terlihat mewah.

Desain interior ruang tamu menjadi salah satu yang harus dibuat nyaman dan seindah mungkin, karena representasi dari keseluruhan hunian.

Maka, tidaklah berlebihan bila kamu memang menaruh perhatian lebih terhadap dekorasi ruang tamu impian.

Banyak inspirasi gaya desain interior yang bisa kamu contoh, salah satu di antaranya adalah interior gaya mid-century modern.

Gaya interior ini memiliki sedikit perbedaan dengan ruang tamu
minimalis modern yang biasa kamu lihat selama ini.

Buat kamu yang belum tahu apa itu mid-century interior? Yuk, simak sedikit penjelasannya berikut ini biar lebih paham.

Mengenal Konsep Mid-Century Modern

Melansir dari laman interiordesign.id, gaya mid-century modern muncul pada periode sekitar tahun 1930-an hingga 1970-an.

Gaya interior itu menekankan pada penggunaan pola kontemporer, bahan-bahan alami, hingga konektivitas antar ruangan dalam dan luar.

Ciri khas mid-century modern banyak menggunakan material kayu, kehadiran pola geometris, hingga pemilihan warna hangat.

Inspirasi Desain Ruang Tamu Gaya Mid-Century Modern

Nah, agar kamu tidak bingung ini, Rumah123.com akan memberikan 10 inspirasi desain ruang tamu yang mengadopsi gaya mid-century.

1. Ruang Tamu dengan Karpet Biru

desain interior ruang tamu

Berbagai hal bisa kamu lakukan untuk menghadirkan dekorasi ruang tamu simple modern, bisa dengan karpet biru yang lembut .

Agar tampak selaras, kamu bisa memadukan pula dengan kursi kayu dengan kain berwarna biru senada dan juga sofa.

2. Unik dengan Pajangan di Dinding

desain interior ruang tamu

Desain ruang tamu sempit juga bisa lo mengadopsi konsep mid-century, tidak perlu khawatir dengan luas ruangan.

Kamu bisa meletakkan pajangan unik dinding ruang tamu berupa tanduk rusa yang telah dibingkai, banyak pilihan dekorasi.

3. Elegan dengan Sofa Panjang

desain interior ruang tamu

Dekorasi ruang tamu sederhana bisa menjadi indah dengan implementasi gaya interior mid-century, terlihat jadul tetapi mewah.

Apalagi bila kamu menambahkan mid-century furniture berupa sofa panjang yang elegan, dipadukan dengan karpet bermotif.

4. Nyaman Meski Lahan Terbatas

desain interior ruang tamu

Gaya ini juga memungkinkan untuk diterapkan pada desain interior ruang tamu minimalis ukuran 2×3 meter, tidak ragu untuk lebih kreatif.

Kamu cukup penuhi elemen yang menjadi ciri khas dari rumah gaya
mid-century, yakni penggunaan material kayu dan cahaya alami.

5. Kursi Kayu Merah yang Mencuri Perhatian

desain interior ruang tamu

Konsep mid-century modern adalah kombinasi gaya vintage dengan balutan kesederhanaan gaya Skandinavia, ada berbagai perpaduan.

Oleh karena itu, kursi kayu vintage merah bisa menjadi ‘pencuri perhatian’, dapat menjadi ide ruang tamu di rumah yang keren.

6. Ruang Tamu dengan Pajangan Unik di Meja

desain interior ruang tamu

Tampilan dekorasi ruang semakin berkarakter dengan pajangan unik berwarna emas yang diletakkan di meja desain vintage, unik banget.

Meja kopi atau coffee table juga terlihat unik, furnitur jadul yang memiliki pesona, keren untuk ditampilkan di ruang tamu.

7. Elemen Hijau di Ruang Tamu

desain interior ruang tamu

Kehadiran elemen hijau berupa tanaman hias indoor kian membuat desain interior ruang tamu semakin segar dan indah.

Jadi, kamu bisa mencontoh gambar ruang tamu sederhana ini ke dalam hunian, banyak lo pilihan tanaman untuk ditaruh di pot.

8. Ruang Tamu Hangat

desain interior ruang tamu

Nuansa gaya mid-century modern bisa juga lo dihadirkan di desain ruang tamu minimalis ukuran 3×3 meter, masih bisa lo.

Penggunaan sofa  putih dan single chair berbahan kayu dapat membuat ruang tamu semakin hangat untuk menerima tamu.

9. Desain Ruang Tamu Simpel Elegan

desain interior ruang tamu

Dekorasi ruang tamu ini yang tampil elegan dengan kursi kayu dan meja ruang tamunya, bisa menjadi pilihan kalau bosan dengan sofa.

Karena, gaya modern abad pertengahan pada dasarnya banyak menggunakan furnitur dengan desain sederhana dan geometris.

10. Ruang Tamu dengan Permainan Warna

desain interior ruang tamu

Pemilihan warna pada ruang tamu desain mid-century modern menggunakan warna yang lebih lembut serta hangat.

Biasanya palet warna yang sering digunakan adalah oranye, kuning, hijau dan cokelat, contohnya, ruang tamu ini.

Inilah berbagai inspirasi desain interior ruang tamu dengan gaya mid-century yang bisa kamu contoh di rumah, saatnya ganti desain.

Kalau tidak mau ketinggalan berita atau update desain interior dan desain eksterior, pantau terus situs properti Rumah123.com.

Saatnya kamu melirik Rotterdam Jababeka sebagai pilihan terbaik untuk memiliki rumah tapak di kawasan Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.


Tag: ,


Adhitya Putra
Seorang jurnalis Rumah123.com yang sedang menekuni peran sebagai penulis konten.
Selengkapnya