10 Ide Dekorasi Pelaminan Sederhana di Rumah Sempit, Meski Kecil Tapi Tetap Cantik dan Instagramable!
Berencana menikah tapi bingung karena budget terbatas dan rumah juga tidak besar? Cek ide dekorasi pelaminan sederhana di rumah sempit.
Pernikahan menjadi momen yang sakral dan penting bagi siapa pun. Oleh karena itulah, banyak pasangan yang mencurahkan seluruh perhatian mereka untuk acara pernikahan.
Dekorasi pelaminan seringkali menjadi salah satu hal terpenting pada acara pernikahan, meskipun kamu melakukan pernikahan di rumah.
Salah satu kendala terbesar umumnya rumah yang kecil dan sempit. Hal ini sering menyulitkan dalam membuat pelaminan dekorasi pernikahan di rumah.
Namun, tidak perlu khawatir kamu tetap bisa membuat pelaminan sederhana tapi mewah di ruangan yang sempit.
Situs properti Rumah123.com akan membahas beberapa ide dekorasi sederhana namun tetap kece di ruangan sempit yang bisa kamu tiru.
Inspirasi Dekorasi Pelaminan Sederhana di Rumah Sempit
1. Dekorasi Taman Bunga
Pilihan dekorasi pelaminan sederhana di rumah sempit pertama adalah dengan membuat taman bunga seperti pada gambar berikut.
Kalau ruangan yang kecil, kamu bisa menggunakan kursi panjang seperti ini, jangan lupa menambahkan dekorasi bunga.
2. Pelaminan Bertema Rustic
Pelaminan pengantin memang tak selalu menggunakan sofa mewah bak putri dan pangeran. Untuk meminimalisi budget, tema rustic bisa dipilih.
Dekorasi pelaminan sederhana dan murah ini bisa menjadi pilihan jika tidak ingin dekorasi yang terlalu berlebihan, simpel namun tetap keren.
3. Pelaminan Sederhana dan Simpel
Mungkin harga dekorasi pernikahan sederhana dan murah banyak ditawarkan padamu, namun pilihan akan tetap ada padamu.
Ide dekorasi pelaminan sederhana ini bisa diaplikasikan untuk pernikahan. Berbagai aksesoris klasik membuat pelaminan lebih menarik.
4. Panggung Pelaminan Sederhana
Pengantin akan menjadi sangat diperhatikan dalam sebuah pesta pernikahan. Semua mata akan tertuju pada kedua pasangan yang sedang berbahagia ini.
Kamu dapat mendekorasi bunga pelaminan sederhana dengan taman minimalis seperti pada gambar berikut.
5. Pelaminan Minimalis Tapi Tetap Cantik
Jika memang keadaan rumah tidak memungkinkan untuk membuat pelaminan yang megah dan besar, ide berikut ini bisa kamu contoh, lo.
Cukup meletakkan dua bua kursi berwarna abu-abu metalik dengan dekorasi berbagai bunga cantik yang menawan.
6. Pelaminan Dominasi Warna Putih
Banyak para pengantin yang menggunakan pelaminan dengan backdrop berwarna putih seperti ini. Selain terlihat anggun, warna putih cocok dipadukan dengan dekorasi lainnya.
Konsep taman dengan banyak tanaman hijau berikut akan menambah berwarna pada area pelaminan, jangan lupa tambahkan bunga yang cantik.
7. Kecil Tapi Terlihat Mewah
Selain pengantin, foto-foto dekorasi pelaminan menjadi salah satu hal penting lainnya yang menarik dari sebuah pernikahan.
Ide dekorasi pelaminan minimalis di dalam rumah berikut bisa kamu tiru untuk konsep pernikahan yang elegan.
8. Taman dengan Backdrop Putih
Dekorasi pelaminan sederhana di rumah sempit terlihat begitu cantik dengan bunga-bunga pada area pelaminan.
Meski terlihat simpel namun pelaminan kamu tetap cantik untuk berfoto bersama sahabat serta seluruh keluarga.
9. Bunga Putih pada Pelaminan
Wah, cantik sekali ya. Dekorasi pelaminan sederhana dari kain buatan sendiri ini memberi kesan mewah dan elegan.
Tidak memerlukan banyak aksesoris, cukup menaruh satu buah kursi untuk pengantin dan banyak bunga pada kiri kanan pelaminan.
10. Pelaminan Minimalis yang Indah
Dekorasi ini dilengkapi dengan satu buah sofa berwarna putih untuk kedua mempelai pengantin, dan di kelilingi kain berwarna putih.
Tidak lupa menambahkan berbagai jenis bunga yang juga berwarna putih. Selain menambah cantik, bunga akan memberi kesan romantis pada pasangan pengantin.
Itulah beberapa dekorasi pelaminan sederhana di rumah sempit yang bisa ditiru, jadi kapan kamu menikah?
Baca juga ulasan artikel terkait rekomendasi produk, gaya hidup, kabar properti hingga inspirasi desain, hanya di artikel.rumah123.com.
Bila kamu ingin cari rumah impian, yuk temukan beragam rekomendasi terbaiknya di Rumah123.com, karena kami #AdaBuatKamu.
Saatnya kamu memilih dan mencari properti terbaik untuk tempat tinggal atau investasi properti seperti Sekar Ayung Residence.