OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Ruang Keluarga, Ruang Makan, dan Dapur Menyatu? Kenapa Ga Bisa!

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Apartemen yang Didesain Ulang oleh Daniele Petteno Architecture Workshop (Rumah123/Dezeen)

Saat ini, kamu tinggal di apartemen atau rumah tapak dengan ukuran terbatas? Mau tidak mau, kamu akan dihadapkan oleh keterbatasan lahan.

Beberapa ruangan pun harus dijadikan satu. Ruang keluarga dan ruang tamu bisa dijadikan satu, dapur dan ruang makan juga menyatu.

Baca juga: Wow, 10 Desain Rak Buku Paling Keren untuk Pencinta Buku (Bagian 5)

Tapi, bagaimana halnya kalau ruang keluarga, ruang makan, dan dapur menjadi satu? Hmm, apa salahnya, apalagi kalau didesain dengan baik.

Desain menyatukan ketiga ruangan tadi bisa dilihat dalam rancangan Nevern Square Apartment yang berada di London, Inggris.

Baca juga: Wow, 10 Desain Rak Buku Paling Keren untuk Pencinta Buku (Bagian 4)

Apartemen ini didesain ulang oleh Daniele Petteno Architecture Workshop yang didirikan oleh Daniele Petteno. Biro arsitek ini berkantor pusat di ibu kota Inggris, London.

Apartemen ini berada di sebuah gedung bergaya Edwardian yang berdiri pada era awal 1900-an. Luas apartemen ini memang tidak luas, hanya 69 meter persegi.

Baca juga: Wow, 10 Desain Rak Buku Paling Keren untuk Pencinta Buku (Bagian 3)

Lantaran tidak luas, Daniele Petteno Architecture Workshop mendesain dapur, ruang makan, dan ruang duduk menjadi satu.

Namun, memang ada pembedaan fungsi ruangan dengan mengaplikasikan warna cat interior yang berbeda.

Baca juga: Wow, 10 Desain Rak Buku Paling Keren untuk Pencinta Buku (Bagian 2)

Dapur dan ruang makan mengaplikasikan warna hitam. Hal ini bisa dilihat pada kabinet, kompor, dan bak cuci piring berwarna hitam.

Sementara meja makan yang ditaruh berwarna putih. Hal ini memunculkan hal yang kontras lantaran berdekatan. Meski begitu, memang terlihat selaras.

Baca juga: Wow, 10 Desain Rak Buku Paling Keren untuk Pencinta Buku (Bagian 1)

Pada bagian ruang duduk yang berdekatan dengan jendela, diaplikasikan dengan warna putih. Sofa berwarna abu-abu ditempatkan di sini.

Sementara lemari buku yang berada di belakang sofa, juga berwarna putih. Bagian ruang duduk ini memang lebih banyak berwarna putih agar membedakan fungsi ruang yang berbeda antara ruang duduk dengan ruang makan dan dapur.

Baca juga: Perpaduan Dinding Bercat Putih dengan Furnitur Warna Warni, Berani Coba?

Untuk kamu yang sedang merancang ulang rumah atau apartemen, desain Daniele Petteno Architecture Workshop ini bisa menjadi inspirasi lho.

Mudah kan untuk menyatukan tiga ruang sekaligus, ini menjadi buktinya. Masa’ kamu nggak bisa mengaplikasikan hal yang sama?


Tag: ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya