OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Mau Rumah Rp100 Jutaan? Coba Tengok yang Satu Ini!

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Wita Lestari

Griya Mekar Indah, rumah terjangkau di Karawang. Foto: Rumah123/Eureka Group

Kamu belum punya rumah? Yang satu ini mungkin bisa jadi pilihan. Terutama kalau kamu bekerja atau punya aktivitas harian di Karawang dan sekitarnya.

Tengoklah Griya Mekar Indah yang dikembangkan oleh PT Dynatal Tatapersada Sampurna (Grup Eureka). Perumahan ini berkonsep klaster, berlokasi di kawasan Karawang-Cikampek, dan bersubsidi pula.

Jadi, semakin ga ada alasan kamu belum juga punya rumah. Sebab, selain harganya terjangkau, mulai Rp100 jutaan, bersubsidi pula.

Baca juga: Mau DP Nol Persen? Beli Unit Eureka Aja!

Ada 1.500 unit rumah yang akan berdiri di lahan seluas 20 hektar itu. Proyek rumah terjangkau ini meliputi tiga tipe, yakni 22/60, 30/60, dan 36/75. Harganya mulai Rp100 juta hingga Rp300 juta per unit.

“Bisa dibeli dengan skema KPR bersubsidi. Cicilannya mulai Rp600 ribuan per bulan dengan uang muka Rp500 ribuan,” kata Direktur Utama PT Dynatal Tatapersada Sampurna, Ugik Sugiyanto, Selasa (21/2) seperti dikutip dari Kompas.com.

Baca juga: Kembangkan Senopati Penthouse, Eureka Gandeng Coldwell Banker

Sampai saat ini, menurutnya, unit Griya Mekar Indah sudah terjual 200 unit lebih dari 800 unit yang dibangun pada tahap pertama.

Direktur Utama Eureka Group, Lukman Purnomosidi, mengharapkan Griya Mekar Indah bisa menjadi solusi, terutama bagi karyawan dan pekerja di Karawang dan sekitarnya.

Setidaknya, menurut Ketua Umum DPP REI periode 2004-2007 ini, adanya perumahan terjangkau ini merupakan kontribusi pengembang dalam menyukseskan Program Sejuta Rumah.

 


Tag: , , ,