OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Klaster Botanica, Hunian Terbaru Berkonsep Alam dari Vida Bekasi

22 Nopember 2023 · 2 min read Author: Ade Miranti

Cluster Botanica terbaru dari Vida Bekasi

Klaster Botanica Vida Bekasi. Foto: Rumah123/Vida Bekasi

Kota Bekasi kini menghadapi krisis ruang terbuka hijau (RTH). Data Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) mengindikasikan sekitar 14 persen RTH terpenuhi di Bekasi. Padahal, menurut Undang-Undang No. 27 tahun 2007 tentang tata ruang sebuah kota atau wilayah haruslah memiliki kapasitas RTH 30 persen dari total luas wilayah keseluruhan.

Kurangnya RTH dapat berimbas pada menurunnya kualitas hunian perkotaan dan kurang tersalurkannya potensi kreatif warga. Tidak dapat dielakkan, fenomena ini mendorong permintaan kebutuhan masyarakat akan kawasan hunian yang berwawasan lingkungan, sejuk, dan berkualitas.

Itulah yang ditawarkan Vida Bekasi, kawasan mixed-use di koridor Narogong yang dibangun pada lahan seluas 130 hektar. Di  kawasan ini ada klaster terbaru bernama Botanica.

Klaster tersebut merupakan kluster kelima dengan konsep hunian modern yang menyatu dengan alam. Ditambah banyaknya pepohonan ketika melintasi kawasan itu.

Setelah diperkenalkan pada tahap pre-sale Agustus lalu, kini Botanica telah membukukan penjualan di atas 70 persen.

Baca juga: 1 dari 15 Kamar Hotel di Dunia Berada di Bawah Naungan Marriott

“Dengan konsep dan diferensiasi yang kuat, masyarakat memberikan respons positif terhadap kawasan kami. Kami yakin bersama masyarakat, kami dapat mewujudkan kawasan yang maju secara sosial dan ekonomi,” kata Direktur Vida Bekasi, Edward Kusma, Jakarta, Selasa (27/9).

Klaster Botanica memiliki jalur hijau (green spine). Jalur ini berfungsi sebagai taman yang memberikan manfaat untuk konsumsi, rekreasi, sekaligus bernilai ekonomis.

Botanica terdiri atas dua tipe hunian, Rosemary dan Basil. Keduanya dilengkapi cross ventilation dan pencahayaan alami yang optimal.

Fasilitas interior terasa adem berkat kehadiran taman di dalam hunian. Ditambah teras yang luas untuk ruang bermain anak dan interaksi sosial.

Klaster Botanica didukung fasilitas lengkap, yakni jogging track, taman bermain, dan kolam berenang anak. Klaster ini juga memiliki sistem keamanan 24 jam, dan dikelola oleh town management profesional. (Wit)

 


Tag: , , , , , ,