OK
Dijual
Disewa
Properti Baru
Panduan

Gedung Pengadilan Ini Hemat Energi dan Ramah Lingkungan, Nah Gitu Dong!

29 Nopember 2023 · 2 min read Author: Dodiek Dwiwanto

Gedung Pengadilan yang Didesain oleh Renzo Piano Building Workshop (Rumah123/Dezeen)

Pembangunan sebuah gedung dengan desain modern baru saja diselesaikan di ibu kota Prancis, Paris meski gedung ini baru akan digunakan pada April 2018 mendatang. Gedung ini berdesain seperti disusun. Setiap susunan memiliki 10 lantai.

Siapa menyangka kalau bangunan ini merupakan Mahkamah Tinggi Prancis atau Tribunal de Paris. Gedung ini akan menjadi kantor para hakim dan jaksa.

Baca juga: Gunakan Batu Alam, Masjid Ini Seolah Menyatu dengan Lingkungan Padang Pasir

Gedung ini juga menjadi pengadilan umum, pengadilan distrik, pengadilan polisi, dan lainnya. Bangunan ini menjadi kompleks gedung pengadilan terbesar di Eropa.

Biro arsitek asal Italia, Renzo Piano Building Workshop merancang bangunan ini. Firma ini didirikan oleh arsitek senior Italia, Renzo Piano pada 1981.

Baca juga: Frank Lloyd Wright, Desain Arsitekturnya Selaras Lingkungan Sekitar

Renzo Piano Building Workshop mendesain bangunan ini dengan lebar hanya 35 meter. Dia ingin cahaya matahari bisa menerangi seluruh gedung.

Arsitek berusia 80 tahun ini juga merancang bangunan ini menjadi lebih kecil saat semakin ke atas. Dia mendesain ada bagian plaza yang mendapatkan penerangan dari skylight.

Baca juga: Hmm, Ini Dia Masjid Ramah Lingkungan Pertama di Dunia

Sejumlah teras atap juga dibuat di gedung ini. Beragam pohon dan tanaman ditempatkan untuk membuat gedung ini menjadi lebih hijau.

Renzo Piano Building Workshop menyatakan kalau gedung ini menjadi standar baru dalam konsumsi energi gedung bertingkat. Sejumlah solar panel dipasang pada eksterior untuk mendapatkan listrik dari tenaga matahari.

Baca juga: Kantor Masa Depan yang Modern, Ramah Lingkungan, dan Punya Akses Publik

Air hujan dikumpulkan dan diolah, untuk kemudian digunakan kembali. Gedung ini juga menggunakan ventilasi alami. Selain itu, ada pemasangan alat untuk memantau suhu dalam ruangan gedung.

Keren ya kalau semua bangunan seperti ini? Biasanya, gedung perkantoran sangat boros dalam pemakaian listrik dan air.

Baca juga: Desain Ramah Lingkungan dan Proses Daur Ulang Ada di Gedung Ini, Keren Kan?

Tetapi, gedung ini dapat dirancang bisa hemat dalam pemakaian listrik dan air. Kamu mau punya perkara di sini, eh maksudnya bekerja di sini?


Tag: , ,


Dodiek Dwiwanto
Penulis sekaligus Editor Rumah123.com. Hobi menonton tayangan desain rumah dan gaya hidup di HGTV saat senggang. Lagi mencari tahu dan belajar soal investasi saham properti dan crowdfunding. Siapa tahu jadi investor.
Selengkapnya